Cara Mengatasi Pipa Mampet dengan Mudah

Saluran air yang ada di rumah perlu tindakan khusus misalnya ketika sedang mampet.  Ada beberapa cara mengatasi pipa mampet dengan bantuan bahan kimia atau benda-benda tertentu yang berguna.

Saluran pipa air PDAM menjadi salah satu yang sering mengalami kemacetan karena penggunaan harian. Nah, ketika saluran air ini mampet maka mau tidak mau Anda selaku pemilik rumah harus tahu cara mengatasinya.

Kenapa penting mengetahui lifehack semacam ini? Tentu saja agar tidak apa-apa mengandalkan tukang.

Apalagi memanggil tukang=keluar duit. Kalau Anda bisa mengatasi problem-problem umum rumah tangga seperti pipa yang macet ini maka akan sangat mudah untuk berhemat.

Sekarang tinggal Anda pelajari bagaimana cara mengatasi pipa mampet dengan metode yang mudah.

Pentingnya Menguasai Lifehack Rumah Tangga

Pada ulasan kami sebelumnya, sudah banyak artikel yang membahas tentang do it Yourself yang harapannya bermanfaat untuk Anda. Salah satu bahasannya adalah tentang tips mengecat rumah sendiri tanpa mengundang tukang.

Kenapa penting menguasai teknik-teknik mengatasi masalah rumah tangga?

Satu, Anda jadi punya jam terbang tinggi. Ya, Anda bahkan tidak perlu memanggil siappaun yang ahli dalam mengatasi masalah tersebut karena Anda sendiri bisa melakukannya.

Kedua, jika sewaktu-waktu dimintai bantuan oleh tetangga, Anda bisa. Ini juga semacam lifehack yang berguna jika Anda menguasai hal-hal tertentu soal masalah umum rumah tangga. Tetangga yang mungkin membutuhkan bantuan bisa mengandalkan Anda suatu saat nanti.

Ketiga, hemat biaya tukang. Ini jelas jadi salah satu tujuan kenapa penting sekali menguasai teknik membetulkan segala sesuatu masalah rumah tangga.

Kejadian yang mungkin akan terjadi berulang sangat tidak mungkin jika terus-terusan memanggil tukang. Anda jadi lebih hemat budget untuk membayar tukang bukan?

cara mengatasi pipa mampet, cara mengatasi pipa mampet dengan baking soda, obat saluran air mampet,
Cara mengatasi pipa mampet dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah tangga – narmadi.com/properti

Cara Mengatasi Pipa Mampet Tanpa Bantuan Tukang

Pipa saluran air yang terdapat di kamar mandi ataupun dapur biasanya merupakan bagian yang sering mengalami masalah. Problem yang terkadang sering dihadapi ialah tersumbatnya saluran air sehingga tidak mengalir dengan lancar.

Problem inilah yang kemudian membuat Anda harus mencari jalan untuk dengan meminta bantuan jasa tukang untuk menyelesaikannya.

Namun, bila Anda paham cara mengatasinya, semestinya Anda bisa melakukannya sendiri dengan simpel dan mudah. Dengan begitu Anda bisa berhemat tanpa mengeluarkan dana untuk mengatasi masalah ini.

Intinya Anda perlu memahami bahwa terjadinya penyumbatan pada saluran pipa ini biasanya disebabkan adanya sampah yang terjebak dalam pipa dan sulit mengalir.

Tidak perlu membayangkan nantinya Anda harus melakukan pembongkaran saluran pipa yang mampet tersebut.

Ini tentu akan memakan waktu lama dan biaya yang tidak sedikit, karena sebenarnya untuk dapat menghilangkan sumbatan pada pipa cukup dengan cara sederhana dan praktis.

Anda cukup menggunakan baking soda atau cuka dan juga air panas yang semua itu bisa Anda dapatkan dengan mudah.

Lalu Bagaimana cara mengatasi pipa mampet tanpa bantuan tukang yang kami maksud? Berikut adalah langkah yang bisa Anda lakukan hanya dengan baking soda tadi

Fungsi Baking Soda, Fungsi Baking Soda untuk makanan, Fungsi Baking Soda untuk rumah tangga , Cara Membersihkan Wastafel, Cara Membersihkan Wastafel stainkess steel, Cara Membersihkan Wastafel cuci piring, manfaat baking soda, manfaat baking soda untuk kesehatan, manfaat baking soda untuk gigi
Cara mengatasi pipa mampet dengan bantuan Baking soda _ narmadi.com/properti

• Setelah bahan yang disebutkan tadi dipersiapkan, maka selanjutnya Anda bisa mengambil baking soda untuk dimasukkan pada saluran pipa yang tersumbat tadi.

• Bila sudah Anda tuangkan, maka masukkan pula cuka ke dalamnya dan tunggu sesaat sampai cuka dirasa telah masuk ke seluruh saluran pipa yang mampet tadi. Alangkah baiknya bila Anda menyiram tersebut cuka beberapa kali agar benar-benar mesuk ke saluran yang mampet.

• Baru setelah itu, Anda bisa menuangkan air panas yang sudah Anda siapkan. Lakukan hal ini hingga cuka meresap dan masuk ke saluran secara menyeluruh. Bila perlu Anda bisa mendorongnya dengan memakai sepatula atau sejenisnya.

• Bila sudah, Anda bisa masukan air dingin, kemudian tutup dengan menggunakan tutup pipa yang ada

• Selanjutnya buka penutup pipa, lalu alirkan air biasa pada pipa yang tersumbat tadi. Maka Anda akan melihat bagaimana air perlahan mengalir ke dalam pipa dan lama kelamaan aliran menjadi lancar seperti semula.

Cara yang telah disebutkan di atas bisa Anda dijadikan sebagai solusi ketika timbul masalah yang sama di kemudian hari.

Meski memang tidak mesti dan terjamin 100 % work, namun cara ini sudah banyak dilakukan orang. Jika Anda ketika melakukannya belum berhasil mungkin beberapa kali percobaan. Jika belum berhasil juga, Anda bisa bertanya pada seseorang yang mungkin lebih berpengalaman.

Itulah langkah yang bisa Anda lakukan sebagai cara mengatasi pipa mampet tanpa bantuan tukang.

Seperti yang telah Anda simak bahwa langkahnya begitu mudah dan gampang untuk dilakukan bukan? Sebagai upaya pencegahan, alangkah lebih baiknya lagi bila Anda bisa rutin lakukan perawatan saluran pipa tersebut.

Termasuk dengan mengubah kebiasaan buruk (bila ada) seperti hindari membiarkan kotoran begitu saja masuk ke dalam pipa. Kebiasaan-kebiasaan seperti ini bisa menjadi penyebab tersumbatnya saluran air.

Mungkin demikian saja tips/cara mengatasi pipa mampet yang bisa kami ulas untuk Anda. Semoga apa yang telah Anda simak tadi menjadi solusi untuk mengatasi masalah saluran pipa di rumah Anda. Jangan sungkan untuk berbagi tips dengan semua orang disekitar Anda. (ls) editted by AL07092021, 16/02/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *