4 Ide Mempercantik Dinding Rumah yang Murah

Rumah yang bagus jelas tidak mesti mewah. Mesti hunian Anda sederhana, Anda tetap bisa memiliki rumah yang nyaman. Kuncinya ada pada penerapan ide menghias tampilan. Anda bisa mulai dengan mempercantik dinding rumah, lalu menambahkan ornamen yang unik dan terakhir jaga kebersihannya.

Jelas tidak mungkin rumah bisa dibilang bagus, jika kebersihannya tidak terjaga. Jadi, meski rumah Anda kecil tidak perlu minder, karena Anda bisa memasang wallsticker atau memperbarui warna cat dindingnya.

Pentingnya Mempercantik Dinding Rumah agar Tidak Monoton

Bisa jadi, aktivitas apapun untuk mempercantik dinding rumah merupakan hal yang menyenangkan, namun pasti juga tidak mudah dilakukan.

Masalahnya, ketika Anda salah memilih hiasan dinding rumah, bukannya makin luas justru bisa berkesan semakin menyempit.

Karena itulah banyak para pemilik rumah yang membiarkan dinding rumahnya ‘nganggur’ tanpa hiasan. Nilai lebihnya memang ada, yakni kesan rumah yang luas dan mewah akan Anda dapatkan namun kesan tersebut akan segera tergantikan dengan rasa bosan.

Anda tidak usah khawatir kesan rumah minimalis akan hilang, jika Anda bisa mempercantik dinding rumahnya. Ada banyak jalan yang dapat ditempuh untuk sekedar menambah hiasan dinding tanpa merubah konsep rumah minimalis Anda.

Contohnya saja dengan penambahan rak buku pada dinding, memberikan pigura foto atau memberikan lebih dari 2 warna cat pada dinding, dan lainnya.

Hal tersebut semakin menambah keindahan dan keunikan rumah minimalis Anda. Rumah yang Anda hias pada area dindingnya, akan menghilangkan kesan monoton / membosankan.

Tips mempercantik dinding rumah dengan cara mudah dan murah

mempercantik dinding rumah
dinding kosong putih – narmadi.com/properti

Ada banyak jalan menuju roma, itu kata peribahasa. Hal tersebut juga berlaku dalam urusan mempercantik dinding rumah minimalis.

Jika Anda masih belum puas menghias dinding dengan langkah tersebut, Anda bisa mencoba langkah lain di bawah ini, berikut di antaranya :

1. Menggambar langsung pada dinding

mempercantik dinding rumah
melukis dinding – narmadi.com/properti

Gambar atau lukisan biasanya dibuat pada selembar kertas atau papan lukis yang kemudian bisa digantung pada dinding, sehingga kesan artistik pada dinding akan didapat.

Tahukah Anda, ada cara lain yang bisa Anda lakukan untuk menampakkan kesan artistik pada dinding? Gambar langsung aja dinding ruamah Anda!.

Anda bisa memilih wallsticker rumah minimalis, wallpaper dinding, maupun cat khusus sebagai alat gambarnya. Tuangkan imajinasi liar Anda di atas dinding. Jika ragu, Anda bisa memakai jasa desainer ruang yang sudah berpengalaman untuk membantu Anda.

2. Tanaman hias dan bunga

Tanaman hias dan bunga gantung yang biasanya Anda tempatkan di luar ruangan, bisa Anda masukkan ke dalam rumah. Pilihlah jenis tanaman dan bunga yang tepat serta mudah dalam merawatnya.

Anda bisa mengatur sendiri posisi yang tepat dalam peletakannya, tidak harus monoton di atas bumi, Anda bisa mengkreasikannya dengan digantung menempel pada dinding.

Jika Anda kesulitan dalam pengadaan bunga yang asli, bunga sintetis berbahan plastik atau kertas bisa Anda gunakan sebagai ganti.

Banyaknya pilihan ragam bunga sintetis di pasaran semakin memudahkan dalam menentukan jenis bunga yang cocok dengan desain rumah Anda. Bunga anggreak misalnya.

3. Kerajinan tangan

Jika Anda termasuk orang yang kreatif, Anda bisa membuat sendiri hiasan dinding dari bahan kertas. Kertas koran yang di gunting membentuk pulau, binatang dari kertas, bunga berbahan kertas, hiasan dinding kaligrafi dan lainnya.

Kalaupun Anda tidak bisa membuat sendiri, toko aksesoris rumah siap membantu Anda. Tentukan hiasan faforit Anda, letakan di tempat yang diinginkan dan yang tidak kalah penting, sesuaikan dengan konsep ruangan.

4. Koleksi lama

Barang-barang koleksi lama yang tersimpan di gudang, bisa menjadi sarana untuk mempercantik dinding rumah yang efektf. Anda cukup menyortir barang yang masih layak Anda display dan tidak.

Bersihkan terlebih dahulu koleksi Anda tersebut sebelum dipajang. Dan jika diperlukan perbaikan segera saja diperbaiki sebelum digunakan. Jika Anda kesulitan menyusun koleksi yang sudah lapuk, mintalah bantuan orang lain dalam memasangnya.

Anda bisa mencari ide lain tentang inspirasi hiasan dinding untuk mempercantik dinding rumah. Satu hal yang harus Anda ingat adalah bahwa tampilan memang bukan nomor satu namun tida untuk diabaikan. (am.) editted by RN 09122019, 30/07/2022 by UN.

Arif N

Menulis seputar hunian sejak tanggal 25 Mei 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain rumah minimalis, interior, eksterior, landscape dan juga aquascape. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan di sekitar rumah tinggal. Topik tulisannya seputar

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *