3 Tips Menata Rak Piring yang Benar

Apakah Anda sedang bingung untuk menata rak piring dan membutuhkan tips menata rak piring yang tepat? Ada tiga tips menata rak piring yang akan dibahas dalam artikel ini.

Salah satu kesulitan dalam menata dapur adalah adanya proses menata rak piring. Dimana rak piring merupakan peralatan dapur yang sangat membantu, khususnya dalam merapikan piring dan perabotan dapur lainnya.

Dengan adanya rak piring, ruang dapur Anda akan terlihat lebih rapi. Untuk itu, rak piring menjadi hal yang berharga dan wajib dimiliki oleh setiap orang di rumahnya. Terlebih jika Anda memiliki banyak piring, gelas dan lainnya.

Dilihat dari namanya, rak piring dapat langsung disimpulkan bahwa rak tersebut digunakan untuk menata piring. Namun, rak piring sekarang ini memiliki peranan yang sangat bervariasi.

Tidak hanya piring yang dapat diletakan di rak piring, namun Anda dapat meletakan perabotan lainya. Seperti sendok, garpu, gelas, dll. Itu semua tergantung dari rak piring yang seperti apa yang Anda pilih.

Rak piring miliki fungsi lain selain digunakan untuk menyimpan piring dan menata piring dengan rapih. Namun, rak piring memiliki fungsi sebagai tempat untuk mengeringkan piring yang basah.

Maksudnya adalah dengan adanya rak piring ini, piring yang basah akan diletakan di rak dan air yang masih tersisa di piring akan menetes ke bawah. Sehingga piring yang diletakan di rak akan lebih cepat kering.

Untuk Anda yang memiliki rak piring sebaiknya pertimbangkan apakah rak piring tersebut bawahnya tertutup rapat atau tidak. Jika tidak tertutup maka air dari piring tidak akan berhenti disitu.

Anda juga diharapkan dapat mengantisipasi jika Anda mencuci piring dan langsung meletakan piring di rak piring Anda. Anda perlu menyiapkan sesuatu, misalnya lap air agar air tidak banjir di dapur Anda.

Kiat Menata Rak Piring

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka ada beberapa tips yang harus Anda ketahui dalam menata rak piring. Berikut tiga tips menata rak piring yang tepat untuk Anda:

1. Siapkan tempat untuk rak piring di dapur

tips menata rak piring
tips menata rak piring

Tips pertama adalah menyiapkan tempat untuk rak piring di dapur. Rak piring sebaiknya Anda letakkan di dapur. Hal ini agar mempermudah dan membantu dalam menjalankan aktivitas di dapur.

Rak piring memang identik berada di dapur. Karena piring dan peralatan lain yang disimpan di dalam rak piring merupakan peralatan yang membantu Anda dalam memasak di dapur.

Setelah Anda memutuskan untuk meletakn rak piring di dapur, selanjutnya adalah disebelah mana rak piring tersebut akan Anda ditempatkan. Penempatan rak piring di dapur juga harus dengan tepat.

Dengan menempatkan rak piring di posisi yang tepat, Anda akan memudahkan Anda dan membantu membuat aktivitas Anda lebih efisien.

Untuk mengambil keputusan terkait letak rak piring Anda perlu melihat beberapa reverensi atau Anda dapat menyesuaikan dengan ukuran dapur yang Anda milik. Apakah dapur Anda termasuk minimalis atau termasuk dapur yang luas.

Semoga Anda dapat segera memutuskan letak rak piring yang tepat di dapur yang Anda miliki. Sehingga Anda tidak menyesal dengan keputusan Anda dan semoga dapat menjadi inspirasi untuk orang lain.

2. Tentukan model rak piring yang akan digunakan

tips menata rak piring
tips menata rak piring

Setelah menentukan letak rak piring, selanjutnya Anda harus menentukan model rak piring yang akan Anda gunakan. Hal ini karena model rak piring sekarang sudah banyak dan beraneka macam.

Memilih model rak piring memang harus didasarkan pada space atau tempat yang akan digunakan untuk meletakan rak piring. Sehingga Anda dapat menyesuaikan dengan ukuran rak yang akan Anda gunakan.

Selain itu, Anda juga harus menyesuaikan dengan budget yang Anda miliki. Hal ini karena setiap model rak piring yang ditawarkan memiliki harga yang berbeda-beda. Karena model sangat dekat kaitannya dengan harga.

Semakin mahal harga rak piring akan semakin bagus model dan kualitas rak piring. Sehingga Anda harus benar-benar mempersiapkan segala sesuatu dengan matang agar tidak menyesal dikemudian hari.

Hal selanjutnya yang perlu Anda pertimbangkan dalam memilih model adalah dengan melihat kapasitas daya tampung rak piring. Apakah rak tersebut mampu memuat banyak piring atau sedikit.

Sehingga sebelum menentukan model Anda perlu melihat apakah barang-barang yang akan Anda letakan di rak piring banyak atau sedikit. Hal tersebut akan membantu Anda dalam memilih model rak piring yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Semoga itu semua membantu Anda dalam membuat keputusan dalam mimilih model rak piring yang tepat untuk Anda.

3. Susun piring dan perabotan lainnya sesuai dengan kapasitas rak

tips menata rak piring
tips menata rak piring

Setelah Anda menentukan tempat dan model rak piring yang tepat, tips terakhir adalah menyusun piring dan perabotan lainnya ke dalam rak piring. Ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui dalam menata piring di rak piring.

Pertama, Anda harus sesuaikan muatan dengan kapasitas rak piring. Maksudnya Anda jangan meletakan piring atau perabotan lainnya terlalu banyak ke dalam rak. Jika muatan terlalu banyak justru akan terlihat tidak rapih dan mungkin akan mempengaruhi kualitas rak piring yang Anda miliki.

Kedua, Anda sebaiknya meletakan barang-barang sesuai dengan tempatnya. Karena biasanya rak piring memiliki tempat-tempat khusus yang didesain sesuai dengan peruntukannya. Sehingga Anda tidak bingung untuk meletakan piring, gelas atau sendok dan garpu.

Ketiga, Sebaiknya Anda tidak meletakan barang-barang yang berat di tempat yang paling atas. Hal tersebut akan memberikan risiko yang lebih banyak jika Anda meletakan barang yang berat di bagian bawah.

Dengan memperhatikan ketiga hal tersebut diharapkan Anda dapat menyusun piring dengan baik. Sehingga akan terlihat rapih dan sesuai dengan keingan Anda.

Katiga tips di atas diharapkan dapat membantu Anda dalam hal menata rak piring yang tepat. Sehingga membuat Anda lebih nyaman dalam beraktivitas karena penataan rak piring tersebut sesuai dengan keinginan Anda. (fy), Editted 06/01/2022 by diminimalis

Fisa Yaninta

Menulis interior dan eksterior dalam hunian pertama kali tanggal 5 Mei 2019. Menulis tentang bidang properti sejak tanggal 2 Juli 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian di apartemen. Topik yang paling disukai adalah topik hunian futuristik.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *