6 Platform Belajar Online Gratis dari Pemerintah, Yuk Manfaatkan!

Pendidikan menjadi satu dari beberapa bidang yang mendapatkan banyak dampak perkembangan teknologi dan informasi dalam proses belajar mengajar.

Perkembangan teknologi dan informasi yang cepat inilah yang membuat anak-anak maupun pengajar harus melek teknologi untuk meminimalisir hambatan yang ada.

Salah satu kegiatan di bidang pendidikan yang saat ini sedang banyak dilakukan adalah berselancar di platform belajar online gratis dari pemerintah yang mana diselenggarakan oleh berbagai instansi pendidikan.

Seperti yang sudah diketahui bahwa belajar bisa dilakukan oleh siapa saja tanpa memandang golongan, usia apalagi asal-muasal. Hal inilah yang menjadi alasan terciptanya kebijakan belajar online gratis dari pemerintah.

Karena online jadi bisa dilakukan siapa saja, kapan saja dan dimana saja. Adanya inovasi ini sangat memudahkan dalam mencari banyak ilmu dan pengetahuan sehingga mampu meningkatkan minat seseorang akan ilmu dan pengetahuan.

Selain itu, dengan adanya kegiatan ini juga mampu melahirkan banyaknya generasi yang cerdas akibat kemudahan belajar yang bisa dilakukan.

Belajar online gratis dari pemerintah gratis sangat menguntungkan untuk banyak pihak di situasi pandemi COVID yang saat ini sedang terjadi di seluruh dunia.

Dengan terlaksananya kegiatan ini maka siswa dan pengajar tetap bisa melaksanakan proses pembelajaran dengan baik meskipun terhalang jarak jauh.

Tidak hanya itu, siswa dan pengajar juga menjadi lebih mempunyai waktu banyak untuk belajar dengan menggunakan ponsel atau laptop. Siswa juga bisa belajar dari rumah dengan membuka platform belajar lain yang menyediakan fasilitas belajar online gratis dari pemerintah.

Baca juga: Rekomendasi 5 Laptop untuk Belajar Online Beserta Tips Memilihnya

6 Aplikasi Belajar Online Gratis Dari Pemerintah Gratis

Belajar Online Gratis Dari Pemerintah
Ilustrasi belajar online gratis dari pemerintah – Sumber: cityconnectsblog.org

Ada banyak pilihan tersedia untuk belajar online gratis dari pemerintah tanpa perlu khawatir karena beberapa platform menyediakan materi sampe universitas.

Tidak hanya menambah pengetahuan, meningkatkan dan mengembangkan bakat juga disediakan sehingga hal ini mampu menambah keahlian yang berguna untuk masa depan.

Keahlian yang bisa diasah seperti kemampuan bahasa asing, kemampuan design, kemampuan bisnis pemasaran dan masih banyak lainnya. Dengan begitu, kamu menjadi lebih produktif, aktif dan mampu waktu di kala pandemic ini menjadi lebih bermanfaat dan positif.

Terdapat enam rekomendasi situs/aplikasi yang bisa kamu jadikan pilihan untuk memulai belajar online gratis dari pemerintah di rumah.

Diantaranya Rumah Belajar dari Kemendikbud, Duolingo, Coursera, Sekolahmu, Alison dan Zenius Education yang bisa diakses dengan gratis.

Kelebihan dan kekurangan dari setiap platform serta cara menjalankan program akan dijelaskan dengan detail disini dengan harapan bisa membantu anda. Oleh sebab itu, pilihlah platform dengan nyaman sesuai kebutuhan dan materi yang ingin lebih pelajari dapat tercapai.

Rumah Belajar Kemendikbud

Situs pertama untuk belajar online gratis dari pemerintah dari layanan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Rumah Belajar.

Portal Rumah Belajar ini menyediakan bahan untuk belajar dan menyediakan fasilitas yang interaktif untuk mendukung pembelajaran dan komunikasi.

Tidak hanya itu, portal ini sudah didukung teknologi yang canggih sebagai bentuk inovasi di era industry 4.0 saat ini. Portal Rumah Belajar ini memiliki 4 fitur utama dan 7 fitur pendukung dalam mendukung proses belajar mengajar siswa dan pengajar.

4 fitur utama yang tersedia di Rumah Belajar antara lain Kelas Maya, Sumber Belajar, Bank Soal dan Laboratorium Maya. Kelas Maya adalah fitur yang memfasilitasi proses pembelajaran secara virtual sehingga guru dapat memberikan bahan materi yang bisa diakses oleh siswa.

Sumber Belajar berisi bahan materi yang akan diajarkan guru kepada siswa sedangkan Bank Soal berisi kumpulan soal-soal berdasarkan topik pembelajaran.

Terakhir fitur Laboratorium Maya berisi simulasi praktikum laboratorium yang dijelaskan secara interaktif juga menarik bersama lembar kerja dan teori praktikum.

7 fitur pendukung yang disediakan di Rumah Belajar juga tidak kalah menariknya dengan fitur utama yaitu Peta Budaya, Blog Pena.

Selain itu ada Wahana Jelajah Angkasa, Karya Bahasa dan Sastra, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, Edugame dan Buku Sekolah Elektronik.

Dengan adanya fitur-fitur pendukung ini mampu meningkatkan kemampuan dan keahlian siswa lebih meningkat dan menjadi generasi yang berkualitas. Dengan begitu, siswa dan pengajar memiliki banyak bekal yang bisa digunakan untuk kehidupan sehari-hari.

Baca juga: Cara Mendapatkan Subsidi Kuota Gratis dari Pemerintah

Duolingo

Situs kedua untuk belajar online gratis dari pemerintah terutama mempelajari bahasa-bahasa asing secara menyenangkan adalah Duolingo.

Tidak hanya bisa diakses di laman website saja tetapi Duolingo sudah tersedia dalam bentuk aplikasi di Android maupun IOS. Duolingo ini memiliki metode yang sangat menarik dan unik untuk digunakan yaitu seperti bermain game sehingga pengguna harus menjawab pertanyaan.

Jika pengguna berhasil menjawab pertanyaan maka pengguna akan mendapatkan poin dan naik level sesuai target harian yang sudah dipilih.

Ketika memulai belajar, kamu akan diberikan pilihan target harian belajar sesuai kemampuan kalian dan latihan yang diberikan sesuai kemampuan anda.

Namun pengguna harus membuat profil terlebih dahulu untuk melihat hasil dan perkembangan hasil belajar saat menggunakan Duolingo ini. Dengan begitu, bisa diketahui seberapa besar peningkatan bahasa sebelum dan sesudah menggunakan Duolingo secara rutin.

Coursera

Situs ketiga untuk belajar online gratis dari pemerintah ini sangat cocok untuk kamu sedang menempuh jenjang pendidikan di Universitas.

Cousera adalah laman belajar online gratis dari pemerintah global yang berisikan materi-materi berbagai jurusan yang diberikan oleh berbagai universitas di seluruh dunia.

Dari laman ini kita bebas belajar apa saja sesuai materi yang ingin dipelajari dan memperkuat bahasa asing terutama bahasa inggris. Berbagai universitas ternama di dunia ikut serta dalam membagikan materi-materi untuk dipelajari beserta silabus-silabus yang akan dipelajari.

Tidak hanya itu, di Coursera juga akan menyediakan tugas-tugas dan ujian untuk diselesaikan setelah menyelesaikan minggu pembelajaran.

Dengan begitu, kamu terlatih akan materi dan mampu memahami dengan baik terhadap materi-materi yang sudah disiapkan.

Materi-materi yang disajikan menarik karena ada sesi untuk membaca, menonton video yang dijelaskan secara menarik sehingga tidak cepat merasa bosan. Cousera juga memberikan sertifikat setelah mampu menyelesaikan kelas namun ada biaya jika kamu ingin mendapatkan sertifikat pribadi.

Sekolahmu

Belajar Online Gratis Dari Pemerintah
Ilustrasi belajar online gratis dari pemerintah – Sumber: wholeren.com

Situs keempat untuk belajar online gratis dari pemerintah ini cocok untuk anak yang berada antar jenjang PAUD sampai Profesional.

Sekolahmu sendiri memiliki 4 fitur utama yang tersedia dan berbagai bidang studi yang bisa dipelajari dan mudah diakses. Fitur utama yang pertama ada Kelasmu yang dikemas dengan kelas yang interaktif, fleksibel yang melibatkan ratusan sekolah, museum.

Fitur utama yang kedua ada Karirmu yang bisa digunakan untuk mengembangkan dan meningkatkan keahlian dengan menyediakan program magang.

Fitur utama yang ketiga ada Ujianmu yang akan membantu untuk berlatih dan siap menghadapi ujian-ujian sebagai tempat berlatih.

Fitur utama yang terakhir ada Tanyamu, bisa dijadikan sebagai wadah bertanya dan akan dibimbing oleh guru berkompeten. Selain itu, bidang studi yang disediakan tidak hanya mata pelajaran namun ada juga bisnis, softskill, teknologi dan lain-lain.

Dengan begitu, anak dapat mempelajari dan menambah wawasan juga pengalaman sehingga pengetahuan yang didapat semakin luas.

Tidak hanya untuk siswa dan mahasiswa, laman Sekolahmu ini bisa digunakan untuk para orangtua, guru maupun professional.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bidang studi yang beragam dan ada berisi tentang softskill sangat membantu untuk mengembangkan kemampuan.

Penting sekali untuk menambah dan mengembangkan keahlian karena selain bisa menambah pemasukan tetapi bisa juga membuat anak lebih berkompeten. Dengan begitu, kualitas kemampuan anak semakin meningkat dan mampu membuka lahan pekerjaan dari kemampuan baru anda.

Alison

Situs kelima untuk belajar online gratis dari pemerintah berasal pemuda Ireland bernama Alison dan mendirikannya tahun 2007. Situs Alison sendiri lebih memfokuskan untuk meningkatkan pemberdayaan dan keahlian pengguna dalam berbagai bidang.

Ada 16 kategori yang tesedia dan dipelajari diantaranya Kemanusiaan, Pemasaran, IPA, Matematika, Bahasa, Kesehatan, Pola Hidup, Keuangan.

Lalu ada kategori Operasional, Pengembangan Software, Teknologi Software, Layanan Kesehatan, Bisnis, Informasi dan Teknologi, Keterampilan Berdagang dan Ilmu Kehidupan.

Tidak hanya memiliki beragam kategori untuk dipelajari, Alison memiliki tiga tipe kursus dan kursus mengasah kemampuan untuk pekerjaan.

Anak juga bisa mendapatkan sertifikat ketika sudah menyelesaikan kursus dan sertifikat bisa dijadikan portofolio pekerjaan sebagai bukti dari kemampuan anda.

Dengan begitu, anak menjadi lebih mudah mendapatkan pekerjaan yang diinginkan sesuai dengan potensi dan keahlian sesuai dengan kursus yang diselesaikan.

Kemampuan dan potensi yang semakin terlatih memudahkan seseorang dalam menghadapi dunia pekerjaan dan menjadi pribadi yang berkualitas.

Zenius Education

Situs terakhir yang bisa dijadikan pilihan untuk belajar online gratis dari pemerintah datang dari bimbel online interaktif milik Zenius. Dalam situs ini, anak akan dibantu belajar dengan mandiri, terarah dan terstruktur bersama ribuan video pembelajaran yang bisa digunakan.

Dengan adanya materi dan video ini bisa dimanfaatkan untuk mencari ilmu tambahan di luar jam sekolah. Agar bisa menggunakan dan menikmati fasilitas yang diberikan oleh Zenius, terlebih dahulu untuk membuat akun profil zenius.

Zenius menyediakan 4 produk yang bisa dipilih diantaranya Zenius Ultima, Zenius Optima, Zenius Aktiva UTBK dan Zenius Aktiva Sekolah. Jika kamu bergabung di laman ini maka Zenius akan memberikan konsep materi lebih mudah, meningkatkan kemampuan menjadi lebih kritis.

Selain itu, Zenius akan membantu untuk memperdalam pemahaman materi di setiap pelajaran dan memantau perkembangan proses belajar secara rutin. Tidak hanya itu, gaya bahasa yang digunakan dan materi yang mudah dipahami membuat anak menjadi lebih betah untuk belajar.

Produk yang disediakan oleh Zenius sesuai dengan kebutuan anak seperti hanya berisi Pelajaran Sekolah, Pelajaran Sekolah+UTBK dan Bimbingan Belajar Online. Hal itu memudahkan anak untuk memilih sesuai kemampuan dan porsi yang dimiliki dan sanggupi sehingga belajar menjadi lebih nyaman.

Zenius tidak hanya diakses dari laman saja akan tetapi sudah tersedia dalam sebuah aplikasi yang bisa diunduh di segala platform. Mudahnya diakses dan didapatkan membuat Zenius bisa digunakan kapan saja, dimana saja dan sesuai perangkat yang dimiliki.

Semakin canggih teknologi dan informasi benar-benar membantu pekerjaan maupun memperolah informasi menjadi lebih mudah dan menghadirkan inovasi-inovasi terbaru.

Banyak sekali rekomendasi situs maupun aplikasi yang bisa pilih untuk belajar online gratis dari pemerintah dengan mudah, praktis dan interaktif.

Dengan adanya fasilitas maupun fitur menarik yang mendukung akan membuat kamu menjadi lebih mudah memahami setiap materi yang diajarkan. Selain itu, pengaksesan yang dilakukan kapan saja dan dimana saja, sehingga tidak mengeluarkan waktu dan tenaga lebih untuk belajar.

Mudahnya penggunaan dan didapatkan membuat anak tidak perlu khawatir karena bisa digunakan dengan perangkat yang dimiliki. Hanya memerlukan perangkat yang dimiliki dan paket data/wifi untuk belajar online gratis dari pemerintah maka anak sudah bisa mengakses dengan bebas.

Biaya yang gratis untuk mengunduhnya juga sangat membantu sehingga pengeluaran tidak akan membengkak. Belajar pun bisa menjadi hal yang menyenangkan dan mudah dengan adanya metode, fitur dan fasilitas yang menarik, interaktif ketika digunakan.

Editted: 19/06/2021 by IDNarmadi.

About Sakinatul Muhimmah

Love to write and sing, Love to be a good person.

Tinggalkan komentar