13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai

Diapers bayi yang bagus, aman dan nyaman untuk dipakai si kecil adalah prioritas utama. Ketika baru lahir, kulit bayi umumnya bersifat sangat sensitif dan rentan terhadap kuman serta bakteri.

Oleh sebab itu, sangat penting untuk memahami pemilihan popok/diapers dengan tepat dan teliti. Terlebih lagi, kulit di area bokong bayi tersebut sering mengalami ruam ataupun iritasi.

Disinilah pentingnya memilih popok/diapers bayi yang benar-benar bisa membuatnya nyaman dan bebas ruam.

Perlu diketahui, bahwa pilihan diapers bayi yang dipakaikan harus sesuai dengan kondisi kulitnya. Popok bayi yang dianjurkan untuk bayi baru lahir adalah yang berperekat. Kenali dulu beberapa jenisnya kemudian sortir lagi berdasarkan kebutuhan.

Sebenarnya, hal tersebut tidak bisa ditentukan sendiri. Masih perlu disadari bahwa kondisi kulit setiap bayi berbeda. Ada bayi yang sangat sensitif bila terkena bahan-bahan tertentu, ada juga bayi yang tak masalah mengenakan apa pun. Untuk itu, mencoba popok memang memerlukan waktu.

Biasanya bunda akan membeli popok bayi dalam kemasan kecil lalu memakaikannya kepada si kecil dan menunggu reaksinya selama 1-3 hari. Apabila bayi akan mulai rewel artinya diapers tersebut tidak cocok.

Indikasi lainnya adalah muncul ruam di sekitar pantat atau saluran kencing bayi. Bila hal ini terjadi, bunda harus mengganti popok bayi dengan merk lain yang lebih nyaman.

Rekomendasi 13 Diapers Bayi yang Nyaman

Berikut ini adalah daftar rekomendasi diapers bayi yang patut untuk dicoba dan sudah terjamin kualitasnya:

1. Popok bayi berperekat Pampers Premium Care-New Baby NB

Diapers bayi Pampers Premium Care-New Baby NB
Diapers bayi – Pampers Premium Care-New Baby NB

Dilengkapi lotion anti-ruam, diapers bayi premium care new baby dianjurkan untuk kulit sensitif bayi. Diapers atau popok bayi tepat guna ini tidak diragukan lagi sudah menjadi kesayangan banyak bunda.

Hal ini dikarenakan popok ini memang memiliki kualitas yang sudah tidak diragukan lagi. Popok bayi berperekat Pampers Premium Care-New Baby NB memiliki permuakaan yang sangat lembut disertain dengan lotion.

Keunggulan yang dimilikinya tersebut memberikan perlindungan ekstra di kulit bayi. Ketika menggunakan popok bayi seharga Rp150 ribuan ini, bayi akan merasa sangat nyaman, terjamin.

Hal itu karena diapers bayi tepat guna ini menjaga kebersihan dari bakteri penyebab gatal dan ruam. Daya serap popok bayi berperekat Pampers Premium Care-New Baby NB ini juga terbukti sangat tinggi.

Bukan hanya itu, bahkan diketahui juga mampu melindungi kulit bayi sampai 12 jam lamanya. Sistem All Around Breathability menghasilkan sirkulasi udara yang baik sehingga kulit bayi pastinya tidak akan lembab.

Desain perekat di bagian pinggang yang lentur juga sedemikian rupa membuat bayi nyaman saat mengunakannya. Penambahan indikator penanda pipis juga memudahkan bunda saat menggantikan popok bayi baru lahir tersebut.

Diapers bayi baru tepat guna merek satu ini menjadi salah satu produk andalan Indonesia yang berstandar internasional. Popok bayi berperekat ini memberikan perawatan terbaik terhadap bayi baru lahir dengan teknologi Diamond Layer.

Teknologi ini diketahui memberikan daya serap tinggi dan cepat. Popok bayi ini juga sengaja didesain maksimal agar tidak mudah lembap dan selalu tetap kering.

2. Popok bayi berperekat Nepia Genki Premium Soft Tape

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 1
Diapers bayi Nepia Genki

Diapers bayi Nepia Genki ini terkenal karena tidak mudah bocor dan daya serapnya yang cukup kuat. Popok bayi tepat guna ini dipercaya yang akan menjaga cairan tetap di tempatnya.

Selain itu, popok bayi baru lahir buatan Jepang yang satu ini bisa menjadi pilihan bunda dan si kecil. Terbuat dari bahan premium, popok bayi berperekat Nepia Genki memiliki permukaan yang sangat lembut.

Berbagai fungsi dari popok ini pasti aman untuk bayi baru lahir yang memiliki kulit lembut dan sensitif. Pori-pori popok bayi seharga Rp100 ribuan ini juga membantu sistem sirkulasi udara yang baik.

Desain tape yang lebar di sisi samping membuat popok ini tidak mudah bocor. Dilengkapi pula dengan indikator penanda level cairan kencing serta daya serapnya yang tinggi membuat popok tetap kering dan mengurangi terjadinya ruam.

3. Popok bayi berperekat Sweety Bronze Comfort

Diapers bayi Sweety Bronze Comfort
Diapers bayi Sweety Bronze Comfort

Diapers bayi di daftar ketiga ini memiliki daya serapnya hingga 7 kali lebih kuat, lho. Popok bayi berperekat terjangkau dan berkualitas baik.

Buat bunda yang ingin menggunakan popok bayi baru lahir berkualitas baik dengan harga yang ekonomis, popok bayi berperekat Sweety Bronze Comfort bisa menjadi pilihan yang tepat. Popok bayi ini memiliki lapisan pelindung dan penahan ganda yang memastikan cairan kencing si kecil tidak akan bocor.

Bukan hanya itu, daya serap popok bayi ini sudah terbukti 7 kali lebih kuat dibanding merek lainnya. Harga popok bayi Sweety Bronze Comfort juga hanya berkisar Rp. 49 ribuan.

Meskipun dibandrol dengan harga yang ekonomis, popok ini tetap memberikan kualitas yang oke. Jadi jangan sampai bunda masih ragu untuk mencobanya ya.

4. Popok bayi berperekat MamyPoko Extra Dry Tape

Diapers bayi mamypoko
Diapers bayi mamypoko

Popok bayi satu ini membantu mengeringkan kulit bayi dalam sekejap. Popok bayi berperekat ini nyaman digunakan dalam waktu yang lama sekalipun. Diapers bayi berperekat yang satu ini juga telah lama menjadi pilihan pada bunda.

Untuk, spesifikasi, mamypoko dilengkapi dengan sistem extra dry speed wave yang mampu menyerap dan mengeringkan cairan dalam waktu yang sangat singkat.

Kelebihan semacam itu akan membuat si kecil merasa nyaman karena tidak terganggu oleh kondisi popok bayi yang basah. Popok bayi tepat guna merek MamyPoko Extra Dry Tape juga memberikan sirkulasi udara yang baik.

Hal ini mengurangi kemungkinan terjadinya ruam di kulit bayi. Diapers bayi ini seharga Rp110 ribuan dan juga memiliki perekat yang bisa dbundaka-tutup kapan saja namun tidak mudah rusak.

Serunya lagi, bunda akan bisa mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengganti popok bayi anda. Hal itu dikarenakan popok bayi ini dilengkapi indikator penanda cairan sudah mulai memenuhinya.

5. Popok bayi berperekat Huggies Snug and Dry Size 1

Diapers bayi huggies
Diapers bayi huggies

Diapers bayi merek ini mampu menopang daya kering selama 12 jam serta ampuh menjaga kulit bayi tetap kering. Popok bayi berperekat asal Amerika Serikat ini didesain khusus agar saat memakainya si kecil serasa sedang dalam dekapan bunda.

Kenyamanan popok bayi baru lahir ini semakin sempurna dengan penggunaan bahan-bahan yang lembut sehingga memberikan rasa aman dan nyaman dalam jangka lama. Terdapat 4 lapisan pelindung yang membuat kulit bayi tetap kering selama 12 jam penuh.

Permukaan popok bayi berperekat seharga Rp49 ribuan ini juga bisa menampung cairan agar tidak menyebar keseluruh permukaan.

Bayi dapat tetap tidur dengan tenang tanpa terganggu dengan permasalahan popok bayi Huggies Snug and Dry Size 1 yang basah.

Selain itu, bagian perekat yang terdapat di sisi kanan dan kiri berfungsi dengan sangat cepat dan tidak mudah rusak. Benar-benar akan menjamin rasa nyaman si kecil saat memakai diapers bayi satu ini.

6. Popok bayi berperekat GOO.N Excellent Dry Tape

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 2
Popok bayi GOO.N Excellent

Mampu mencegah terjadinya iritasi kulit menjadi salah satu kelebihan diapers bayi satu ini. Popok bayi baru lahir ini membuat kulit bayi bunda senantiasa tetap halus. Saat bayi lahir ke dunia, tentunya banyak hal baru yang harus dipelajari bunda sebagai seorang bunda. Termasuk mengetahui intensitas si kecil membuang air kecil.

Nah, biasanya bayi baru lahir akan mengeluarkan kencing sebanyak 6-8 kali dalam sehari. Kalau bayi semakin sering minum, air kencingnya pun lebih sering keluar.

Untuk itu, bunda memerlukan popok bayi baru lahir yang menyerap cairan dengan sempurna. Salah satunya adalah popok bayi berperekat GOO.N Excellent Dry Tape.

Merek popok bayi tepat guna yang satu ini seharga Rp120 ribuan dan ini memiliki Pee Lock System. Jadi, popok bayi berperekat tersebut dapat menyerap sekaligus mengunci cairan 5 kali lebih kuat.

Itu sebabnya, popok bayi berperekat GOO.N Excellent Dry Tape tetap terasa kering bagi si kecil. Tentunya, hal ini mengurangi risiko terjadinya iritasi dan munculnya ruam di kulit bayi.

7. Mamamia Baby Diapers Soft Magic

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 3
Popok Bayi mamamia

Mamamia Baby Diapers Soft Magic merupakan produk asli buatan Indonesia yang memiliki daya serap baik dan permukaan yang lembut. Popok satu ini juga dilengkapi teknologi faster absorbing yang mampu menyerap cairan dengan cepat sehingga mencegah iritasi pada kulit bayi.

Produk ini menggunakan chlorine free yang disesuaikan dengan kulit bayi serta velcro tape untuk memudahkan bunda melepas dan merekatkan ulang popok. Perekatnya pun telah didesain sedemikian rupa lembutnya sehingga tidak menimbulkan iritasi pada kulit bayi.

Untuk popoknya sendiri memang cukup tebal, namun ini dikarenakan daya tahannya yang memang lama juga. Berbeda dengan popok lain yang biasanya memiliki indikator berupa garis yang bisa berubah warna, indikator pada popok ini ditunjukan oleh gambarnya.

Pada popok Baby Diapers Soft Magic, terdapat motif gambar gajah yang akan berubah warna jika air seni bayi sudah melebihi kapasitas atau terlalu banyak. Jadi bunda bisa segera tahu dan menggantinya apabila sudah terlewat penuh.

Keunggulan semacam daya serap tinggi didukung sebab popok ini juga didesain tipis sehingga memudahkan bayi untuk bergerak bebas.

Perekatnya pun cukup kuat, jadi tidak akan membuat lagi bunda khawatir popok bergeser karena gerakan si kecil. Tunggu apa lagi, bisa segera dicoba dan dibuktikan. Popok bayi mamamia untuk yang tape s 20 pcs dijual dengan harga Rp. 23.000 an.

 8. Popok bayi berperekat Mamamia Baby Diapers Soft Magic

Diapers bayi diurutan ke delapan ini telah dilengkapi oleh fitur velcro tape. Popok bayi baru lahir ini juga teruji cukup kuat penyerapannya.

Popok bayi berperekat Mamamia Baby Diapers Soft Magic ini memiliki fitur Velcro Tape. Fitur ini memungkinkan popok bayi berperekat itu dilepas dan ditempel kembali berulang kali.

Jadi, bunda jelas tak perlu perekatnya tidak menempel sempurna lagi setelah beberapa kali membenarkan posisi popok bayi. Bagian perekatnya juga didesain lembut sehingga tidak membuat bayi merasa gatal ataupun munculnya kulit kemerahan.

Popok bayi baru lahir Mamamia Baby Diapers Soft Magic ini juga ternyata buatan anak bangsa dan harga popok bayi ini cukup terjangkau. Sekitar Rp45 ribuan dan untuk satu kemasan isi sebanyak 20 buah.

Bukan hanya itu, popok bayi berperekat ini juga menggunakan teknologi Faster Absorbing. Jadi, penyerapannya terjamin lebih maksimal dan membuat kulit bayi terhindar dari iritasi.

Diapers bayi tepat guna ini juga tidak menggunakan chlorine yang berbahaya bagi kulit si kecil. Sehingga terjamin juga sangat aman dan bersahabat bagi kulit bayi.

9. Fluffy Baby Diapers Tape

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 4
Popok bayi Fluffy

Ini adalah tipe diapers bayi dengan lapisan yang sangat lembut dan juga kering. Salah satu keunggulan dari popok Fluffy Baby Diapers adalah perekatnya yang dapat direkatkan berulang-ulang menempel kuat meski bayi banyak bergerak sekali pun.

Terdapat juga formula perlindungan ganda yang dapat mencegah kebocoran sehingga bayi lebih nyaman dan bunda pun lebih tenang.

Selain itu, sesuai dengan namanya, popok Fluffy Diapers ini memliki lapisan selembut awan dan tetap kering, sehingga akan terasa sangat nyaman di kulit bayi dan mencegah terjadinya iritasi.

Popok Baby Diapers Tape untuk new born ini diketahui harganya berkisar dengan kisaran harga Rp59 ribuan dengan isi 40 popok (S 40). Untuk kemasan S20 dijual dengan harga Rp. 20.000 an.

Namun terdapat juga kemasan S 10 dengan harga yang lebih terjangkau dan cocok untuk calon bunda yang baru ingin mencoba. Tidak ada salahnya mencoba karena dijamin pasti akan sangat memberi kemudahan bagi solusi diapers bayi yang tepat guna.

10. Popok bayi berperekat Fitti Perekat Istimewa

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 5
Popok Bayi Fitti

Diapers bayi merek Fitti ini menjamin 100% sirkulasi udara terjaga saat bayi memakai popok ini. Popok bayi tepat guna ini akan membuat bayi terhindar dari rasa lembab sehingga menjamin rasa nyaman selama memakainya.

Popok bayi berperekat Fitti Perekat Istimewa ini dbundaat dari bahan yang lembut. Hal itu supaya kulit si kecil yang masih rentan tidak mudah mendapatkan gesekan dan memicu iritasi.

Dengan bantuan teknologi canggih, popok bayi baru lahir ini dapat menyerap cairan kencing dengan cepat. Tak lupa terdapat pelindung anti-bocor sehingga cairan tak mudah tembus melalui popok bati tersebut.

Produk popok bayi berperekat Fitti ini juga memilki lapisan luar berpori-pori sehingga 100% sirkulasi udara di dalamnya lancar.

Tentunya, keunggulan popok bayi baru lahir seharga Rp35 ribuan dan ini dapat menjaga kulit bayi tetap kering, tidak panas, mudah berkeringat, serta aktif bergerak. Bahkan dengan memilih dan memakai diapers ini, bayi bisa tidur dengan nyenyak walau dia buang air kecil sekalipun.

11. Happy Nappy Baby Diaper Type Perekat

13 Pilihan Diapers Bayi yang Bagus, Aman, Nyaman Dipakai 6
Popok bayi happy Nappy

Happy Nappy mengandung pelembap aloe vera untuk hal mencegah iritasi yang kemungkinan terjadi. Diapers bayi baru lahir yang satu ini cukup terjangkau yaitu masih ada dikisaran Rp45 – 55 rbuan untuk ukuran S 40.

Permukaan popoknya sangat lembut baik bagian dalam atau pun luar dan tidak terlalu tebal sehingga tidak berat dan memakan banyak tempat saat dibawa bepergian. Bagian pinggangnya juga cukup tinggi dengan elastisitas yang baik sehingga baik mudah bergerak dan popok tidak mudah tergulung.

Diketahui juga popok ini memiliki daya serapnya yang tinggi dan tidak menimbulkan ruam pada bayi. Ini juga didukung oleh salah satu keunggulannya yaitu mengandung pelembab aloe vera (lidah buaya).

Alhasil, kulit bayi akan selalu lembab dan terhindar dari iritasi meskipun kulitnya sensitif sekali pun. Hal itu jelas akan megurangi rasa kekhawatiran anda, jadi tidak ada salahnya untuk mencoba diapers bayi satu ini.

12. Huggies Ultra Soft Pants

Produk diapers bayi Huggies ini berbentuk celana sehingga bisa dipakai seperti celana dalam. Huggies Ultra Soft Pants ini juga di desain berpori sehingga bisa mencegah kebocoran dan cairan menyebar kemana-mana.

Kulit si kecil akan tetap terasa lembut dan kering, dan ada sensasi hangat. Sensasi hangat tersebut bisa membuat bayi tidur nyenyak saat malam hari.

Popok satu ini juga didesain dengan lapisan pelindung yang bisa bertahan dari kebocoran hingga lebih dari 12 jam lamanya.

Jadi jelas sudah jika produk ini cocok digunakan di malam hari karena tak perlu mengganti popok secara berkala karena khawatir terjadi kebocoran. Dengan memakaikan si kecil popok ini, semua akan terasa lebih mudah serta aman.

13. Fitty Day Pants

Produk yang terdaftar di urutan terakhir ini menawarkan popok berukuran tipis dan tidak mengembang saat menyerap urine buah hati anda. Walaupun dijual dengan harga ekonomis, namun popok ini memiliki daya tahan yang cukup lama dan bisa membuat kulit bayi tetap kering.

Kulit kering bayi menunjukkan daya serap yang baik sehingga bisa mencegah iritasi pada kulit si Kecil yang sensitif. Dengan menggunakan Fitty Day Pants maka anak akan terhindarkan dari gangguan kulit yang meresahkan.

Nah, itulah dia daftar rekomendasi popok bayi tepat guna yang pastinya akan memberi kemudahan bagi solusi untuk bunda. Deretan diapers tersebut mungkin bisa dipilih untuk mengganti popok bayi yang sedang dipakai si kecil.

Pastikan juga untuk memilih merek diapers paling nyaman serta sesuai dengan kondisi kulit bayi anda. Sekarang anda jelas tak perlu cemas dan kebingungan lagi dalam memakaikan diapers bayi yang tepat guna, semoga bermanfaat!

Editted by UN.

About Sakinatul Muhimmah

Love to write and sing, Love to be a good person.

Tinggalkan komentar