Berbagai Dampak Ibu Menyusui Makan Mie Instan Berlebihan

Mie instan sejatinya adalah makanan yang disukai hampir semua orang di Indonesia. pembuatannya yang mudah dan rasanya yang enak membuat makanan ini sering diborong.

Namun biasanya untuk beberapa orang yang alergi atau bahkan ibu menyusui dianjurkan untuk mengurangi makanan instan.

Beberapa pantangan makanan untuk ibu menyusui bertujuan untuk menjaga asupan nutrisi saat menyusui. Ini disebabkan karena semua yang dikonsumsi akan berpengaruh pada kualitas ASI dan tumbuh kembang bayi.

Makanan sehat selama menyusui sangat dibutuhkan supaya bayi bisa tumbuh dengan sehat sekaligus cerdas. Mie instant sendiri jenis makanan yang sudah biasa dikonsumsi khususnya oleh orang Indonesia.

Namun, bagaimana untuk ibu menyusui makan mie instant? Apakah boleh atau justru berbahaya?

Bisakah Ibu Menyusui Makan Mie Instant?

Ibu Menyusui Makan Mie Instan
Ibu Menyusui Makan Mie Instan via pinterest.com

Sebenarnya, ibu menyusui makan mie instant memang tidak dilarang asalkan tidak terlalu berlebihan. Meski begitu, mie instant tetap bukan makanan terbaik yang bisa dikonsumsi ketika menyusui. Sebaiknya pilih makanan yang lebih bernutrisi dan juga memperbanyak asupan cairan ke dalam tubuh.

Untuk mencukupi kebutuhan kalori, maka lebih disarankan untuk mengonsumsi gandum, daging, buah, sayuran, ikan dan juga telur.

Ini jauh lebih baik dan bernutrisi jika dibandingkan dengan mie instant. Dalam mie instant juga terkandung monosodium glutamat.

Monosodium glutamat sendiri merupakan bahan kimia industri untuk mengawetkan mie instant. Zat inilah yang bisa berbahaya jika dikonsumsi terlalu berlebihan.

Dari sebuah laporan dikatakan jika meski praktis dan enak, namun mie instant bisa menyebabkan sindrom metabolik. Ada juga beberapa risiko seperti penyakit jantung, diabetes, tekanan darah tinggi dan sebagainya.

Kandungan Gizi Dalam Mie Instant

Ibu Menyusui Makan Mie Instan
Ilustrasi – Ibu menyusui makan mie instan

Rasa yang enak dan harga yang terjangkau yang menjadi mie instant sangat diminati termasuk oleh ibu menyusui. Dari sebuah laporan bahkan dikatakan jika Indonesia termasuk negara urutan teratas yang banyak mengonsumsi mie instant.

Namun sebelum ibu menyusui makan mie instant, sebaiknya ketahui dulu apa saja yang terkandung dalam 100 gram mie instant:

Karbohidrat

Mie instant bisa memberikan rasa kenyang karena salah satu bahan pembuatannya yakni tepung terigu yang mengandung karbohidrat.

Kandungan karbohidrat ini memang dibutuhkan sebagai sumber tenaga khususnya tenaga bisa terkuras ketika sedang menyusui. Akan tetapi jika terlalu banyak dikonsumsi, maka bisa menyebabkan obesitas.

Gluten

Kandungan lain yang ada di mie instant adalah gluten. Gluten tersebut yang membuat tekstur mie menjadi mengembang serta kenyal dan terlihat banyak.

Namun, tidak semua orang bisa mencerna gluten dengan baik di pencernaan. Jika daya tahan tubuh tidak baik, maka gluten nantinya bisa merusak dinding usus halus.

Lemak Jenuh

Selain karbohidrat, dalam mie instant juga mengandung lemak jenuh. Persentasenya juga cukup banyak yakni antara 4 hingga 8 gram.

Saat menyusui, kandungan lemak jenuh ini memang dibutuhkan. Namun karena kadarnya sangat tinggi, maka sebaiknya jangan dikonsumsi terlalu berlebihan.

Meski dibutuhkan, namun jumlah lemak jenuh dalam mie instant sangat banyak atau melebihi kebutuhan harian tubuh. Inilah yang nantinya bisa menyebabkan tubuh kelebihan berat badan namun tetap kekurangan nutrisi.

Tidak hanya berdampak bagi tubuh, namun juga akan berpengaruh ke bayi karena ASI yang diberikan tidak bernutrisi.

Vitamin dan Mineral

Kandungan dalam mie instan tidak semuanya buruk karena juga ada kandungan mineral dan vitamin didalamnya. Ini bisa terlihat dari kemasan mie instant yang menyertakan kandungan vitamin dan mineral didalamnya.

Kedua kandungan inilah yang dibutuhkan khususnya untuk ibu hamil. Namun sayangnya, kadar mineral dan vitamin dalam mie instant belum mencukupi kebutuhan harian ibu menyusui.

Baca: Makanan pelancar asi

Bahaya Ibu Menyusui Makan Mie Instant

Ibu Menyusui Makan Mie Instan
Ibu Menyusui Makan Mie Instan via pinterest.com

Sesudah melahirkan, maka tubuh memerlukan lebih banyak nutrisi supaya bisa menghasilkan ASI. Makanan serta kesehatan harus selalu dijaga dan sebaiknya makanan siap saji dihindari sebisa mungkin. Selain itu, semua jenis makanan juga bisa berbahaya ketika dikonsumsi terlalu berlebihan.

Contohnya saja mie instant yang sering dikonsumsi sebagai pengganti karbohidrat. Namun sebaiknya, jangan konsumsi mie instant sebagai pengganti karbohidrat.

Hal yang harus diketahui adalah mie instant ternyata bisa menimbulkan masalah jika dikonsumsi sesudah melahirkan dan ketika menyusui.

Sesudah melahirkan, maka ibu harus menyusui sehingga makanan harus lebih diperhatikan karena bisa mempengaruhi kualitas ASI.

Kandungan bahan pengawet dan juga MSG dalam mie instant bisa berbahaya. Ini disebabkan karena efek neurotoksis jangka panjang yang bisa ditimbulkan dan ini tidak baik untuk ASI.

Bahkan jika dikonsumsi terus menerus, maka mie instant bisa menyebabkan risiko penyakit ginjal, jantung dan juga hati. Asupan yang bergizi sangat penting karena tidak hanya berdampak untuk kualitas ASI. Bahkan jika mie instant dikonsumsi ketika hamil, maka bisa berbahaya untuk janin.

Nutrisi yang dikonsumsi nantinya akan disalurkan ke plasenta. Jika ibu menyusui makan mie instant terlalu banyak, maka bisa menyebabkan kebutuhan nutrisi bayi tidak terpenuhi.

Bahkan, mie instant bisa membuat bayi lebih mudah terserang penyakit dan juga berdampak pada perkembangan otak bayi.

Dalam mie instant juga mengandung lemak jenuh yang sangat banyak. Lemak jenuh ini adalah lemak yang berbahaya jika jumlahnya di dalam tubuh terlalu banyak.

Apabila dikonsumsi berlebihan, maka bisa menyebabkan kolesterol serta obesitas akibat lemak yang menumpuk di aliran darah serta organ tubuh.

Alasan Kenapa Ibu Menyusui Makan Mie Instant Tidak Boleh Dilakukan Berlebihan

Sebenarnya, ibu menyusui makan mie instant memang diperbolehkan. Namun sebaiknya jangan dikonsumsi berlebihan, cukup satu kali seminggu. Berikut adalah beberapa alasan kenapa ibu menyusui tidak boleh mengonsumsi mie instant terlalu banyak:

1. Mie Instant Rendah Serat dan Protein

Dibandingkan dengan buah serta sayur, kandungan protein dan serat dalam mie instant sangatlah rendah. Bahkan kandungan serat dan protein tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan harian. Bahkan, terlalu banyak mengonsumsi mie instant nantinya hanya akan bisa menyebabkan ibu mengalami obesitas.

2. Mie Instant Bisa Menyebabkan Sindrom Metabolik

Jika ibu menyusui terlalu banyak mengonsumsi mie instant, maka bisa menyebabkan sindrom metabolik. Sindrom metabolik ini merupakan kumpulan kondisi yang bisa menyebabkan beberapa penyakit.

Beberapa risiko penyakit yang bisa ditimbulkan diantaranya adalah diabetes, serangan jantung dan juga stroke sekaligus menambah berat badan.

3. Mie Instant Mengandung MSG

MSG atau penguat rasa berguna untuk membuat makanan terasa lebih enak yang juga ada di dalam mie instant. Jika mie instant terlalu banyak dikonsumsi, maka bisa memicu obesitas, sakit kepala dan tekanan darah yang meningkat. Selain itu, MSG yang terkandung di dalam mie instant juga bisa menimbulkan rasa mual.

Tips Mengonsumsi Mie Instant

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, jika ibu menyusui makan mie instant masih diperbolehkan. Namun porsi yang bisa dikonsumsi juga tidak boleh terlalu berlebihan. Selain itu, ada beberapa tips yang bisa dilakukan, seperti:

  • Pakai bumbu dalam kemasan hanya setengah bagian saja. Jika memang masih kurang, maka bisa ditambahkan dengan bawang putih, garam serta ketumbar.
  • Tambahkan dengan bahan-bahan lain yang bernutrisi. Contohnya seperti tahu, daging ayam, tahu, udang dan sebagainya.
  • Tambahkan juga dengan sayuran untuk menambah vitamin dan mineral. Contohnya seperti tauge, bayam, kentang, tomat dan sayuran berdaun hijau.
  • Ketika sedang memasak, jangan gunakan air rebusan mie. Jangan pakai air rebusan untuk kuah mie. Sebaiknya, tuangkan air panas yang baru untuk tambahan kuah.

Ibu menyusui makan mie instant sebenarnya masih diperbolehkan. Namun sebaiknya, jangan terlalu banyak dikonsumsi seperti hanya satu kali dalam seminggu.

Ini disebabkan karena mie instant tidak terlalu banyak mengandung nilai gizi sedangkan nutrisi bagi ibu menyusui sangatlah penting. Selain itu, terlalu banyak makan mie instant juga bisa berdampak bagi tubuh termasuk untuk kesehatan bayi. – Last editted: 09/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar