7 Wisata Kolam Renang di Jepara Terupdate

Jepara menjadi salah satu kota di Jawa Tengah yang memiliki wisata alam yang mempesona.  Salah satu destinasi yang terkenal tak lain adalah wisata airnya. Banyak sekali wisata air di Jepara yang sudah tidak diragukan lagi kualitas sarana dan prasarananya.

Wisata air berupa kolam renang di Jepara bukan hanya sekadar area renang biasa. Akan tetapi memiliki daya tarik yang akan membuat para pengunjung betah dengan segala wahana yang tersedia. 

Salah satu keunggulan yang diberikan dari deretan wisata kolam renang di Jepara ini adalah fasilitasnya yang begitu beragam. Keamanan dan kenyamanan para pengunjung juga banyak menjadi jargon kolam renang tersebut.

Tidak hanya itu, banyak juga yang dipakai untuk ajang lomba. Kolam renang yang dikhususkan untuk ajang lomba berenang biasanya sudah cukup bagus dan sesuai standar kompetisi.

Sementara kolam renang yang memang didirikan khusus untuk wisata air keluarga juga ada sendiri. Sudah lengkap dengan wahana air, taman, dan restoran di dalamnya.

Untuk itu,  artikel ini akan membahas tuntas mengenai apa saja kolam renang yang wajib Anda kunjungi jika berada di Jepara.

Anda juga akan tahu harga tiket yang ditawarkan untuk bisa menikmati fasilitas kolam renang tersebut. Berikut ulasan selengkapnya untuk Anda. 

Baca juga: Tempat Les Renang di Jepara

Rekomendasi Tempat Wisata Kolam Renang “Keluarga” di Jepara

List kolam renang “keluarga” ini saya rekomendasikan untuk Anda para pengunjung dari luar kota Jepara yang datang untuk berlibur.

Hal ini karena Anda akan menjumpai beragam wahana dan fasilitas liburan yang dapat Anda nikmati. Apa saja yang masuk ke dalam kumpulan kolam renang keluarga di Jepara?

1. Jepara Ourland Park

Jepara ourland park adalah kolam renang yang masuk kedalam wisata air terbesar di Jawa Tengah.  Lokasinya yang terletak di pusat kota Kepada yaitu Pantai Mororejo Bandengan Kecamatan Jepara.

Kolam renang di Jepara ini menawarkan beragam wahana air yang begitu lengkap mulai dari seluncuran, watersport, bananaboat dan lain sebagainya. 

Fasilitasnya pun tak dapat diragukan lagi yaitu mulai dari cafe, taman, mushola, toilet sudah terjamin keamanan dan kenyamanannya untuk para pengunjung. 

Untuk Anda yang sedang berlibur ke Jepara dan ingin menikmati wisata airnya. Jepara Ourland Park atau dikenal juga dengan Jepara Ocean Park ini sangat cocok untuk Anda kunjungi.

Dengan tiket masuk antara Rp.60.000-Rp.80.000 saja Anda sudah bisa masuk dan merasakan tiga puluh lebih wahana air serta fasilitas yang ditawarkan dari Kolam renang Jepara Ourland Park. 

2. Alam Moya Waterboom

kolam renang di Jepara Alam moya
kolam renang di jepara Sumber: Google Maps @Devi Khoirudin

Alam Moya adalah salah satu waterboom di Jepara yang sudah cukup lama terkenal. Kolam renang yang terletak di desa Bapangan Jepara Jawa Tengah ini walaupun terkesan sederhana jika dibandingkan dengan wisata kolam renang yang lain.

Akan tetapi, kolam renang ini sangat diminati bagi para pengunjung khususnya yang ingin mengajak putra-putrinya bermain air.

Beragam wahana yang menarik dapat dinikmati di kolam renang Alam Moya Waterboom.  Banyak masyarakat Jepara yang begitu mengandalkan kolam renang ini untuk sekedar mengisi waktu liburan mereka. 

Dengan harga tiket yang begitu murah antara Rp. 10.000 – Rp.12.000 saja. Dan harga sewa peralatan renang seperti baju, ban atau pelampung, dan papan seluncur mulai dari Rp. 2.000 sampai Rp. 6.000 saja. 

3. Kura-kura Resort

Kolam renang ini cukup terkenal dengan kemewahan fasilitasnya. Harga tiket masuk Kura-kura Resort untuk menikmatinya saja lumayan dapat merogoh kantong Anda. 

Akan tetapi,  kolam renang adalah kolam renang yang memberikan wahana dan fasilitas terbaik bagi para pengunjung yang datang.

Kolam renang bersifat privasi layaknya berada di pulau sendiri cocok untuk Anda yang ingin mengajak orang yang Anda sayang untuk berlibur di sini. 

Kolam renang ini dapat Anda nikmati dengan tiket masuk mulai dari Rp. 2.000.000 – Rp. 10.000.000. Harga ini sesuai dengan kualitasnya.

4. Tiara Park Waterboom

kolam renang di Jepara tiara
kolam renang di jepara Sumber: Google Maps @Safitri Ismada

Tiara park adalah kolam renang di Jepara dengan ciri khas wahananya yang terkenal ialah iguana raksasa memiliki daya tarik untuk para pengunjung.

Kolam renang ini didesain memang untuk wisata air keluarga dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp. 45.000 saja. 

Selain menyediakan beberapa wahana air. Kolam renang ini tentunya juga memberikan fasilitas yang dibutuhkan seperti toilet, ruang tunggu, dan mushola.

5. Ocean View Residence

Selain kolam renang keluarga dengan wahana airnya.  Di Jepara juga terdapat kolam renang dengan nuansa pantai. 

Kolam renang ini cocok dinikmati saat sore hari dengan sambil menyaksikan indahnya matahari tenggelam. Kolam renang ini berada di Desa Tegal Sambi Kabupaten Jepara.  Harga tiketnya pun cukup terjangkau yaitu mulai dari Rp. 500.000.

Akan tetapi,  selain keempat rekomendasi kolam renang keluarga tersebut.  Di Jepara juga terdapat kolam renang yang dikhususkan untuk orang-orang yang hebat dalam berenang. 

Bahkan,  kolam renang di Jepara ini sering dijadikan sebagai tempat untuk ajang lomba pencarian bakat renang di Jawa Tengah dan sudah menghasilkan banyak bibit atlet renang yang belajar dan mengembangkan bakatnya di sini.  Berikut adalah ulasannya.

Kolam Renang Standar Kompetisi di Jepara

Seperti sudah disinggung sebelumnya di atas, bahwa tidak hanya wisata kolam renang di Jepara yang bernuansa biasa, ada beberapa yang menjadi medan kompetisi.

Kolam-kolam renang di Jepara yang dipakai untuk kompetisi ini sudah memenuhi standar layak. Bisa dilihat dari fasilitas yang tersedia di dalamnya. Nah, apa saja kolam renang tersebut?

6. Kolam Renang GBK

kolam renang di Jepara GBK
kolam renang di jepara Sumber: Google Maps @Ahmad Fatikin

Kolam renang ini merupakan salah satu kolam renang yang menjadi incaran para calon atlet renang profesional. Terletak di Ujungbatu II, Kecamatan Jepara Kabupaten Jepara Jawa Tengah. 

Kolam renang yang memiliki kedalaman rata tidak cocok untuk anak usia di bawah 12 tahun jika tanpa pengawasan pelatih renangnya.

7. Jepara Olympic Pool

Kolam renang ini adalah kolam renang dengan standar lomba yang keren dan menarik.  Kondisi kolam yang selalu bersih dan memang dikhususkan untuk pencarian bibit atlet renang dengan ajang renang yang diadakan setiap tahunnya. 

Kolam renang di Jepara ini sangat cocok dijadikan untuk tempat kompetisi renang dengan harga tiket yang terjangkau Anda sudah dapat menikmati kolam renang ini. Fasilitas yang diberikan juga cukup untuk Anda yang sekedar berkompetisi atau mengembangkan bakat renang yang Anda miliki.

Setiap tempat wisata tentu memiliki kelemahan dan keunggulannya masing-masing. Hal itu kembali lagi pada kebutuhan diri Anda.

Untuk Anda yang sekadar ingin mengembangkan bakat renang Anda, dianjurkan untuk datang ke kolam renang khusus standar lomba.

Namun, jika Anda yang berlibur atau ingin mengajak keluarga maupun orang yang Anda sayang, Anda dapat memilih salah satu rekomendasi kolam renang keluarga di atas. Tenang fasilitas yang ditawarkan cukup beragam dengan puluhan wahana keren yang dapat dinikmati.

Daftar kolam renang di Jepara di atas bukan hanya sekedar kolam renang biasa kan? Anda bisa pilih mana yang akan Anda kunjungi tergantung tujuannya.

Karakteristik dan daya tarik yang dimiliki cukup bagus untuk setiap wisatawan yang datang ke kota Jepara. Masyarakat Jepara sendiri sudah banyak yang berlangganan wisata kesana, Anda kapan?

Ditulis oleh Rr. Febylia Wahyu Shinta Dewi

Editor: Rofiq Syuhada – Editted: 10/05/2021 by IDNarmadi.

About Rofiq Syuhada

Jadi penulis sudah lebih dari 5 tahun. Hobby komputer dan jaringan. suka membaca dan menulis seputar dunia teknologi dan informasi. Selain itu saya juga tertarik dengan hal-hal yang terkait dengan life improvement. Bring your Goal Up !

Tinggalkan komentar