7 Produk Susu Protein untuk Diet yang Worth It to Buy!

Susu protein untuk diet menjadi salah satu asupan gizi yang disarankan untuk membantu proses penurunan berat badan.

Hal ini karena mengkonsumsi susu protein dapat membantu memberikan rasa kenyang lebih lama meskipun tidak makan berat.

Berbagai macam jenis granula atau biji-bijian bernutrisi banyak terkandung dalam susu tinggi protein ini.

Ada beberapa produk susu protein untuk diet yang direkomendasikan baik untuk pria maupun wanita dan sebagian akan diulas di sini.

Rekomendasi Susu Protein untuk Diet dengan Harga Terjangkau

Sebagian besar susu protein untuk diet tak hanya memiliki kandungan protein yang tinggi. Namun, produk tersebut juga tinggi akan serat, kalsium, antioksidan, dan vitamin.

Selain mengkonsumsi susu protein, kesuksesan program diet juga harus diimbangi dengan pola makan yang baik.

Jangan lupa juga untuk melakukan kegiatan olahraga menurunkan berat badan di rumah ataupun di tempat gym.

Langsung saja, beberapa rekomendasi susu protein untuk diet yang pastinya sudah Halal dan BPOM antara lain:

Susu protein untuk diet

1. Flimeal Meal Replacement

Flimeal Meal Replacement adalah susu tinggi protein dan serat yang rendah kalori serta rendah gula sehingga sangat cocok untuk diet.

Sesuai namanya, susu Flimeal Meal Replacement ini dapat dikonsumsi sebagai pengganti untuk satu kali makan berat.

Saat berpuasa, Flimeal ini juga cocok sebagai ide menu untuk sahur yang praktis, bergizi, dan bikin kenyang seharian.

Rasa kenyang lebih lama ini karena kandungan 28 gram karbohidrat kompleks serta 18 gram protein.

Protein di dalamnya terdiri dari beragam biji-bijian, seperti kedelai, beras coklat, chia seeds, serta flax seed oil.

Susu protein shake untuk diet ini hanya mengandung kalori sebanyak 190 kkal saja, namun dapat memberikan rasa kenyang lebih lama.

Produk susu diet ini dikemas dengan rasa cokelat yang nikmat sehingga semua orang pasti menyukainya.

Cara konsumsi susu diet ini sangat mudah dimana Anda tinggal mencampurkan satu sachet dengan 200-350 ml air, lalu shake.

Air yang digunakan bisa menggunakan air panas ataupun air dingin sesuai dengan selera penikmatnya.

Flimeal Meal Replacement dijual dengan harga sekitar Rp220.000,00 untuk 1 box dengan isi 12 sachet.

2. SOYAGI

Produk susu protein untuk diet yang selanjutnya datang dari SOYAGI yan berbahan dasar utama kedelai hitam.

Susu protein ini tidak hanya membantu mengontrol berat badan, namun juga menjaga daya tahan tubuh karena kandungannya yang luar biasa.

Kedelai hitam pada susu SOYAGI ini memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kedelai putih.

Selain kedelai hitam, SOYAGI juga dikombinasikan dengan ekstrak kulit manggis, ginseng jawa, merit powder, propolis, madu, dan royal jelly.

Tak heran jika susu tinggi protein ini juga membantu menjaga stamina dan sistem metabolisme dalam tubuh.

Mengkonsumsi susu SOYAGI disarankan sebelum makan dan dilakukan 2x sehari. Melalui pola konsumsi demikian, diharapkan porsi makannya jauh lebih sedikit.

Selain itu, susu ini juga akan membantu melancarkan pencernaan setelah Anda makan berat.

Produk SOYAGI dijual dalam bentuk susu bubuk kemasan 200 gram denan harga sekitar Rp40.000,00.

3. Milk Slimin

Milk Slimin dari Laoats adalah minuman susu segar yang tinggi protein serta kaya serat sehingga cocok untuk konsumsi selama diet.

Kandungan utama dari susu ini antara lain beras merah, kacang almond, serta green coffe yang kaya akan manfaat.

Kandungan green coffe ini sangat baik untuk menangkal radikal bebas serta menurunkan kadar kolesterol jahat serta kadar gula dalam darah.

Selain bersifat antioksidan, susu Milk Slimin juga kaya akan kandungan vitamin C dan A untuk daya tahan tubuh.

Itulah mengapa susu tinggi protein dan serat ini sangat cocok untuk melengkapi menu makanan untuk program diet sehat Anda.

Milk Slimin memiliki berbagai macam varian rasa yang pastinya enak dan digemari yaitu Matcha, Strawberry, Vanilla, Choco, dan Taro.

Susu protein untuk diet sehat ini dikemas dalam box isi 200 gram susu bubuk dan dijual seharga Rp30.000,00.

4. Slim & Fit

Rekomendasi susu protein untuk diet selanjutnya adalah Slim & Fit dengan 2 varian rasa yaitu Choco Malt dan French Vanilla.

Slim & Fit membantu mewujudkan berat badan yang ideal berkat kandungannya yang tinggi protein, rendah kalori, dan kaya serat.

Susu ini hanya mengandung 200 kkal, serta 25% protein, 20% serat, dan 65% kalsium untuk kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis.

Tingginya kadar protein serta serat inulin membantu Anda untuk kenyang lebih lama serta mengurangi hasrat untuk ngemil.

Susu ini tidak ada tambahan gula pasir di dalamnya dan hanya menggunakan pemanis dari sukralosa yang kalorinya nol.

Slim & Fit dijual di sejumlah marketplace dengan harga sekitar Rp82.000,00 untuk kemasan 6×52 gram saja.

5. WRP Lose Weight Meal Replacement

WRP Lose Weight Meal Replacement merupakan produk susu protein untuk diet yang direkomendasikan sebagai pengganti sarapan dan makan malam.

Susu tinggi protein dan serat ini disaranan untuk dikonsumsi secara rutin untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Berdasarkan uji klinis WHO, susu WRP Lose Weight yang dikonsumsi teratur dapat menurunkan berat badan sekitar 0,5-1 kg tiap minggunya.

Ada 5 varian rasa WRP Lose Weight Meal Replacement yaitu Chocolate, Chocolate Cereal, Coffe, Strawberry, dan Mocca Green Tea.

Masing-masing varian dijual dengan berat kemasan yang berbeda-beda dan harganya pun tak sama, tapi rata-rata sekitar Rp120.000,00.

WRP Lose Weight juga biasanya dijual satu paket dengan produk-produk diet WRP lainnya dengan harga lebih murah dibandingkan harga satuannya.

Pembelian dapat dilakukan di marketplace terdekat ataupun melalui situs resmi WRP di https://wrp.co.id.

6. Herslim Meal Replacement

Herslim Meal Replacement merupakan produk susu diet tinggi potein dari brand Herwell.

Demi mendukung program diet, Herslim disarankan untuk dikonsumsi 2 sehari yaitu sebelum sarapan dan makan malam.

Susu rasa coklat ini mengandung protein Casein yang merupakan jenis protein lambat serap sehingga memberikan efek kenyang lebih lama.

Herslim juga dilengkapi dengan multigrains yang terdiri dari 10 jenis biji-bijian sebagai sumber nutrisi untuk tubuh.

Tak hanya itu, susu protein untuk diet ini juga dilengkapi L-Carnitine yaitu asam amino yang membantu mengubah lemak menjadi energi.

Produk Herslim Meal Replacement ini dijual dengan kemasan 20 sachet dengan harga sekitar Rp300.000,00.

7. L-Men Loseweight Whey Protein

Susu protein yang satu ini tak hanya cocok untuk pria, tapi dapat juga dikonsumsi wanita untuk  menurunkan berat badan.

L-Men Loseweight Whey Protein ini merupakan susu berbahan dasar utama protein whey yaitu jenis protein yang mudah untuk dicerna.

Selain tinggi akan protein, susu diet ini juga tinggi akan kandungan kalsiumnya yang dapat membantu kepadatan tulang serta gigi.

Susu ini dibuat dengan varian rasa chocolate cereal yang nikmat dan cocok disajikan dengan air hangat maupun dingin.

Produk ini dikemas dalam box yang terdiri dari 12 sachet x 25 gram susu bubuk dan dijual dengan harga Rp150.000.

Terkait aturan pakai, disarankan menggunakan 2 sachet (50 gram) sekaligus untuk satu kali minum.

Ketika mengkonsumsi L-Men Loseweight Whey Protein, sangat disarankan untuk mengimbanginya dengan olahraga supaya tidak kehilangan massa otot.

Demikianlah 7 rekomendasi susu protein untuk diet yang dilengkapi dengan berbagai macam kandungan nutrisi untuk tubuh.

Program diet Anda dijamin akan terkontrol jika mengkonsumsi susu tinggi protein dan serat yang dibarengi dengan pola hidup sehat.

About Leli Ristiana

lahir dan besar di Kota Pemalang. Lulusan dari perguruan tinggi Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY).

Tinggalkan komentar