8 Kolam Renang di Samarinda yang Bagus

Samarinda merupakan salah satu kabupaten di Kalimantan Timur yang terkenal dengan tempat wisata yang sangat menarik, salah satunya yaitu kolam renang. Kolam renang di Samarinda memiliki fasilitas yang lengkap dan berbagai wahana permainan untuk anak-anak maupun dewasa.

Bagi pecinta air, berenang juga merupakan suatu kegiatan yang sangat menyenangkan. Olahraga yang satu ini juga berguna bagi tubuh karena dapat menggerakkan semua otot. Sehingga tubuh dapat bermetabolisme dengan baik. Karena pada dasarnya, manfaat berenang yang didapatkan oleh tubuh sangat banyak.

Nah, inilah beberapa kolam renang yang memiliki fasilitas lengkap di Samarinda yang dapat anda kunjungi. Untuk menjaga keselamatan dan keamanan anda saat berenang, anda juga harus menyiapkan perlengkapan renang dengan baik dan benar.

Baca juga: Hotel dengan kolam renang di Samarinda

Kolam Renang di Samarinda sebagai Tempat Favorit Berlibur

Bagi masyarakat Samarinda, pasti sudah tidak asing lagi dengan tempat kolam renang yang menarik ini. Berikut ini ulasan Kolam renang di Samarinda dengan fasilitas yang lengkap dan beragam wahana permainan yang menarik.

1. Kolam Renang Gor Segiri

Kolam Renang di Samarinda
Kolam Renang di Samarinda – Gor Segiri Via digitaloceanspaces.com

Kolam Renang Gor Segiri adalah salah satu kolam renang yang berada di Samarinda. Tepatnya berada di Bugis, Kecamatan Samarinda Kota, Kalimantan Timur. Jam operasional kolam renang tersebut adalah:

  • Selasa 08.00 – 11.00, 13.30 – 17.30
  • Rabu tutup
  • Kamis tutup
  • Jumat 08.00 – 11.00, 13.30 – 17.30
  • Sabtu 08.00 – 17.30
  • Minggu 08.00 – 17.30
  • Senin 08.00 – 17.30

Selain anda dapat menikmati kesejukan air kolam renang, anda dapat menikmati beragam fasilitas di sini. Jadi, anda akan merasa lebih nyaman dan betah untuk berlama-lama di sini.

Namun, anda tidak perlu khawatir ketika anda tidak bisa berenang namun akan datang ke kolam renang Gor Segiri. Anda dapat mengikuti les renang di sini mulai dari dasar sampai dengan mahir.

Jika anda membutuhkan informasi yang lebih lanjut terkait kolam renang Gor Segiri. Anda dapat menghubungi nomor telepon 0811-5521-297.

2. Lipan Hill Swimingpool

Kolam renang di Samarinda yang menjadi favorit bagi masyarakat yaitu Lipan Hill Swimingpool. Kolam renang tersebut berada di Jl. Cipto Mangunkusumo, Harapan Baru, Kecamatan Loa Janan Ilir, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Anda dapat menikmati kesejukan air di Lipan Hill Swimingpool di kolam renang cukup besar. Kedalaman kolam renang sekitar 1,5 meter sampai dengan 2 meter. Jadi cukup aman, bagi orang dewasa yang pemula.

Untuk tiket masuk Lipan Hill Swimingpool cukup terjangkau. Pada hari biasa dikenakan tarif sebesar Rp 20.000,- dan pada weekend adalah Rp 25.000,-.

Anda dapat datang ke Lipan Hill Swimingpool setiap hari. Mulai dari jam 08.00 sampai dengan jam 18.00. Jadi, anda dapat puas menikamti keindahan dan kesejukan pada Lipan Hill Swimingpool.

Jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut, anda dapat menghubungi nomor telepon 0811-550-786.

Baca juga: Tempat kursus renang di Samarinda

3. CitraLand City Samarinda

Kolam Renang di Samarinda
Kolam Renang di Samarinda – CitraLand City Via rumahdijual.com

Salah satu tempat wisata kolam renang yang memilliki fasilitas yang menarik di Samarinda adalah CitraLand City Samarinda. Banyak hal yang menarik yang ditawarkan selain fasilitasnya.

Terdapat berbagai wanana permainan air yang keren dan tersedia di waterpark, seperti halnya perosotan anak maupun dewasa, water bucket, dan juga semprotan air dengan aliran yang cukup deras.

Terdapat berbagai jenis sarana perosotan tidak hanya satu, bahkan terdiri dari beberapa yang memberikan tantangan yang berbeda.

Suasana yang ditawarkan juga sangat menarik dan pastinya membuat pengunjung menjadi nyaman dan betah.

4. Kolam Renang Ulin Arya

Kolam Renang di Samarinda
Kolam Renang di Samarinda – Ulin Arya Via rumahulinarya

Jika anda ingin menikmati kolam renang yang memiliki nuansa mrip dengan Bali. Maka, anda jangan segan untuk datang ke tempat wisata kolam renang ini yaitu kolam renang Ulin Arya.

Selain menyediakan kolam renang yang indah dan juga nyaman. Anda dapat menikmati pemandangan yang menarik dan keren. Di sini juga tersedia beragam permainan yang dapat anda nikmati dan anda coba.

5. Jungle Water World Samarinda

Sarana wisata kolam renang yang terkenal lainnya yaitu Jungle Water World Samarinda. Kolam renang tersebut berada di Poros Samarinda yaitu Bontang KM 24, Gantunglai.

Tempat tersebut sangat dekat dengan pusat kota Samarinda. Maka sangat cocok bagi anda sebagai tempat berlibur karena fasilitasnya yang mewah dan juga harganya yang bersahabat dan terjangkau.

Temmpat wisata kolam renang ini juga menawarkan wahana yang dapat memacu adrenalin anda. Jadi, anda bermain dengan puas dan menikmati semua wahana yang tersedia.

Terkait informasi biaya tiket masuk kolam renang di Samarinda yang satu ini, anda dapat langsung menghubungi nomor (0541) 732772. Anda dapat menggai informasi lebih detail terkait Jungle Water World Samarinda.

Baca juga: Taman wisata air di Samarinda yang recommended

6. Pemandian Serayu Lestari Samarinda

Kolam Renang di Samarinda
Pemandian Serayu Lestari – Kolam Renang di Samarinda – Via tripadvisor.com

Objek wisata pemandian kolam renang yang terfavorit di Samarinda yang tidak kalah sama wisata kolam renang yang lainnya. Wisata ini bernama Pemandian Serayu Lestari Samarinda.

Wisata pemandian tersebut berada di kawasan Tanah Merah, Kota Samarinda. Lokasi tersebut mudah di jangkau dengan semua kendaraan, jadi pengunjung dapat mudah untuk datang ke lokasi tersebut.

Dari segi kebersihan, tempat ini terkenal bersih dan juga sangat nyaman untuk mengunjung. Terdapat pula wahana kolam renang yang sangat beragam bagi anak-anak maupun orang dewasa.

7. Kolam Renang Salma Shofa

Kolam Renang di Samarinda
Salma Shofa – Kolam Renang di Samarinda Via yuniarisma

Kolam renang Salma Shofa merupakan salah satu objek wisata kolam renang yang menarik yang wajib dikunjungi. Di mana objek kolam renang ini tentunya menawarkan kepada anda dengan fasilitas yang seru dan menyenangkan.

Selain itu, pemandangan di sekitar kolam renang juga sangat indah. tentunya dengan objek wisata ini terletak di Mugirejo, KM 4,5 di Desa Lubuk Sawa Kota Samarinda. Lokasinya cukup strategis dan mudah untuk dijangkau.

8. Kolam Renang 59 Samarinda

Salah satu kolam renang umum yang ada di Samarinda yaitu Kolam Renang 59 Samarinda. Kolam renang tersbeut di buka setiap hari Jumat sampai dengan Minggu.

Harga tiket masuk kolam renang cukup murah yaitu Rp 15.000,- untuk orang dewasa, dan untuk Rp 10.000,- untuk bayi sampai umur 2 tahun.

Tempat renang ini sangat nyaman dan memiliki lokasi yang sangat luas. Di sini terdapat 3 kolam renang yang sangat luas dan juga bersih.

Lokasi kolam renang tersebut beraada di Jl. Lempake Kelurahan Sukorejo, Gg. AMD, Samarinda Utara, Kota Samarinda.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, anda dapat menghubungi nomor telepon berikut ini 0812-5812-9293. Atau, anda dapat datang langsung setiap hari mulai dari jam 08.00 sampai dengan jam 17.00.

Uraian tersebut merupakan kolam renang di Samarinda yang menarik dan unik. Anda dapat menjadikan tempat tersebut sebagai tempat wisata bersama keluarga.

Dari kolam renang tersebut, di sana memberikan kenyamanan dan juga daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.

Mana kah yang lebih menarik bagi anda untuk dijadikan tempat berlibur? Semoga dengan informasi tersebut dapat bermanfaat dan berguna untuk membantu menentukan pilihan sarana berlibur pada kolam renang yang asik. Selamat menikmati.

Editor: UN.

About Indah Maesaroh

lahir dan besar di Kota Kebumen. Lulusan dari perguruan tinggi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Tinggalkan komentar