Menulis Essay Beasiswa Kuliah dengan Benar

Menulis essay beasiswa kuliah bisa jadi susah-susah gampang jika Anda tidak mengetahui trik yang tepat. Tentu, dalam menulis essay beasiswa kuliah, Anda harus memperhatikan beberapa hal penting.

Seperti yang diketahui, tidak semua pendaftar beasiswa akan diterima oleh pihak penyelenggara beasiswa. Artinya, kompetisi untuk memperoleh beasiswa memang begitu ketat. Namun bukan berarti Anda tidak bisa menjadi salah satu kandidat penerima beasiswa kuliah.

Bagi Anda para pejuang beasiswa dimana pun Anda berada, tentu ingin lolos beasiswa kampus yang diajukan untuk meringankan beban orang tua. Bagaimana tidak? Masing-masing mahasiswa memiliki Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang berbeda-beda.

Maka tidak salah jika mereka khususnya para akademisi selalu berburu beasiswa untuk memperoleh biaya tambahan kuliah. Dengan begitu, mereka tidak perlu terlalu pusing memikirkan UKT yang harus dibayar di setiap semesternya.

Berbicara mengenai beasiswa, setiap kampus atau organisasi penyedia beasiswa memiliki regulasi pendaftaran yang berbeda-beda.

Tentu saja, jika Anda benar-benar ingin lolos dalam beasiswa yang Anda ajukan, Anda perlu mengetahui SOP dari beasiswa yang dimaksud. Jika Anda tidak mengikuti 1 poin ketentuan saja, bisa jadi harapan Anda untuk lolos akan pupus.

Seperti halnya dalam pembuatan essay beasiswa kuliah, perlu diperhatikan bagaimana cara membuat essay yang benar. Jika Anda kurang paham cara menulis essay beasiswa kuliah yang benar, simak ulasan tips dan cara menulis essay beasiswa kuliah berikut!

Tips Menulis Essay Beasiswa Kuliah yang Wajib Anda Ketahui

Apa itu essay? Mungkin sebagian besar dari Anda sudah paham betul mengenai definisi essay atau yang biasa disebut dengan istilah purpose, personal statement, dan lainnya. Sekadar informasi saja, essay adalah tulisan singkat yang memiliki jumlah kata setidaknya 500 sampai dengan 1000 kata.

menulis essay beasiswa kuliah
Tulisan yang rapi dan menarik akan membuat juri menaruh perhatian pada essay Anda, pixabay.com

Tujuan dari menulis essay beasiswa kuliah ini adalah untuk memudahkan pemberi beasiswa mengetahui profil hingga karakter pengajuan beasiswa, apakah sudah sesuai dengan ketentuan mereka atau belum.

Nah, untuk menulis essay beasiswa kuliah ini, Anda perlu menyimak beberapa tips menulis essay beasiswa kuliah berikut:

Buatlah Essay yang Menarik Pembaca

Essay yang bagus adalah essay yang mampu menarik pembacanya karena keunikan dan daya tarik yang dimilikinya. Tentu, juri akan mempertimbangkan pengajuan Anda jika menulis essay dengan penulisan yang berbeda.

Di dalam essay ini, Anda bisa menceritakan hal menarik pada diri Anda yang dapat menjadi nilai lebih bagi para juri. Ceritakan saja bagaimana latar belakang Anda hingga apa yang membuat Anda tertarik untuk mengajukan beasiswa. Buatlah dengan jujur dan hindari copy-paste.

Mencari Tahu Info Detail atau Lanjut

Tujuan dari mencari info detail ini adalah untuk mengetahui apa yang sebenarnya diinginkan oleh pihak penyelenggara beasiswa.

Dari sinilah Anda akan mengetahui beberapa kriteria yang sedang mereka cari. Nah, tentunya, hal ini akan memudahkan Anda untuk menyusun tulisan ketika menulis essay beasiswa kuliah Anda.

Jelaskan Tujuan Anda secara Jelas

Jika Anda ingin lolos beasiswa, Anda perlu menjelaskan apa saja tujuan Anda selama atau setelah memperoleh beasiswa. Selain itu, jelaskan juga apa target, visi, misi Anda ke depannya. Dari hal ini, penyeleksi bisa mempertimbangkan apakah akan menerima pengajuan Anda atau tidak.

Gunakan Teknik Kepenulisan yang Benar

Jika Anda kurang memahami penulisan yang benar menurut PUEBI atau kaidah kepenulisan dalam bahasa Indonesia atau bahasa tertentu (untuk beasiswa luar negeri), Anda perlu mempelajari dasar-dasar kepenulisan nya agar tulisan Anda tetap rapi dan memiliki struktur sesuai kaidah yang benar.

Artikel lainnya: Skema dan Syarat Pengajuan Keringanan UKT di Beberapa Perguruan Tinggi

Langkah-Langkah Menulis Essay Beasiswa Kuliah

Setelah menyimak beberapa tips menulis essay di atas, maka selanjutnya kita bisa mulai mengikuti langkah-langkah menulis essay berikut ini. Hampir sama dengan membuat karya tulis ilmiah pada umumnya, untuk menulis essay perlu melewati beberapa tahapan. Diantaranya yaitu:

Tentukan Tema Utamanya

Proses atau langkah pertama saat menulis essay beasiswa kuliah yaitu dengan menentukan tema utamanya. Berdasarkan essay statement atau pertanyaan yang diberikan maka Anda perlu menentukan poin-poin apa yang akan dibicarakan.

Dengan menentukan tema dari awal pembahasan yang nantinya Anda buat tidak melebar kemana-mana.

menulis essay beasiswa kuliah
Biaya kuliah yang cukup tinggi menjadi motivasi untuk memperoleh beasiswa yang diimpikan, pixabay.com

Contoh dari essay statement:

  • Siapa orang yang paling menginspirasi dalam hidup Anda?
  • Mengapa pendidikan tinggi itu penting menurut Anda?
  • Ceritakan tentang pengalaman Anda menjabat sebagai pemimpin dan bagaimana dampaknya untuk lingkungan sekitar?

Buat Pembukaan yang Menarik

Selanjutnya setelah menentukan tema utamanya, langkah atau proses selanjutnya menulis essay beasiswa kuliah yaitu dengan membuat intro atau pembukaan yang menarik.

Pastikan untuk membuat kalimat yang menarik perhatian sehingga membuat pembaca semakin penasaran dengan jalan cerita dari essay yang Anda sajikan. Contoh intro yang menarik seperti quote atau pernyataan yang dihubungkan dengan jurusan yang nantinya ingin Anda ambil.

Ceritakan Pengalaman Anda

Salah satu keuntungan yang bisa Anda dapatkan saat memilih tema utama yang tepat yaitu lebih mudah mengaitkan dengan poin-poin lainnya. Dalam menulis sebuah essay, nantinya Anda akan diminta untuk menceritakan tentang pengalaman pribadi Anda secara mendetail.

Jangan lupa untuk mengaitkan tema yang Anda pilih dengan pengalaman yang pernah Anda rasakan. Tunjukan mengapa Anda memilih pengalaman tersebut namun bukan yang lainnya.

Masukkan Kata Kunci yang Relevan

Langkah berikutnya yang harus Anda lakukan setelah menceritakan pengalaman pribadi yaitu memasukkan kata kunci yang relevan.

Salah satu keuntungan yang bisa Anda rasakan saat memilih pengalaman yang tepat, Anda akan lebih mudah mencari kata kunci yang relevan dengan tema yang dihadirkan. Dengan memilih kata kunci yang relevan dan tepat tentu saja akan membuat essay Anda semakin menarik untuk dibaca.

Koreksi Essay yang Dibuat

Langkah atau tahapan terakhir yang tidak boleh dilewatkan saat menulis essay beasiswa kuliah yaitu mengoreksinya secara mendetail. Dalam hal ini, koreksi sangatlah dibutuhkan terutama dalam hal penyampaian, kepenulisan atau tata bahasa yang digunakan dalam essay tersebut.

menulis essay beasiswa kuliah
Setiap mahasiswa tentu memiliki hak memperoleh beasiswa jika memang memenuhi syarat, pixabay.com

 Nah, jika Anda masih awam masalah kepenulisan essay, jangan lupa meminta penilaian beberapa orang yang sudah punya pengalaman di bidang menulis.

Dengan begitu, Anda dapat mengetahui bagian mana yang salah dan perlu direvisi lagi. Jika Anda menjumpai banyak kesalahan tidak perlu malu namun jadikan sebagai motivasi untuk bisa berkembang agar bisa lebih baik lagi ke depannya.

Apakah Anda sudah memiliki gambaran ingin menulis essay yang seperti apa? Itulah sedikit informasi tentang cara menulis essay beasiswa kuliah dan beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Nah, agar essay yang Anda buat bisa lolos pastikan untuk memilih tema utama yang tepat dan buat essay Anda semenarik mungkin.

Semakin menarik essay yang Anda buat tentu saja kemungkinan untuk ke terima juga semakin besar. Semoga informasi di atas bermanfaat dan membantu untuk Anda khususnya yang sekarang sedang berjuang untuk mendapatkan beasiswa kuliah. Selamat mencoba!

Editor: UN.

About Luky Yull

Lahir di Kota Blitar. Saat ini bekerja sebagai Content Writer dan tutor.

2 pemikiran pada “Menulis Essay Beasiswa Kuliah dengan Benar”

    • Terimakasih sudah meninggalkan komentar, mohon maaf untuk contoh essaynya tidak ada ya kak, kami hanya memberikan informasi terkait tips dan cara penulisannya saja. Untuk contoh lebih jelasnya bisa kakak temukan di situs lainnya yang memberikan informasi terkait contoh essay beasiswa.

      Balas

Tinggalkan komentar