Resep Es Kul Kul Buah Viral, Camilan Sehat Si Kecil

Resep es kul kul buah viral kali ini wajib Anda coba di rumah karena selain enak, camilan ini juga sehat.

Umumnya, anak suka es krim sehingga dijamin suka pula dengan es krim versi buah ini karena bentuk dan rasanya mirip.

Cara membuat es kul kul buah juga sangat mudah dan simpel karena hanya bermodalkan buah dan celupan cokelat.

Namun, ada beberapa tips tentang pembuatan resep es kul kul buah viral ini supaya tidak gagal dan rasanya mantul.

Begini Resep Es Kul Kul Buah Viral, Siapin Buah-Buahan Favorit Keluarga!

Ada 2 macam resep es kul kul buah viral yang akan dibagikan dimana perbedaannya terletak pada varian cokelat yang digunakan.

Anda dapat menggunakan bahan celupan cokelatnya dari cokelat batang (cokelat blok) ataupun olahan cokelat bubuk.

Resep selengkapnya silahkan disimak pada ulasan di bawah:

Resep es kul kul buah viral

Resep 1: Resep Es Kul Kul Buah Viral dengan Celupan Cokelat Blok Varian Rasa

Resep es kul kul buah viral yang akan pertama kali dibagikan adalah yang memiliki bahan pencelup dari lelehan cokelat batang.

Resep pertama ini jauh lebih praktis karena cokelat batang memang sudah banyak dijual di pasaran dan rasanya cukup bervariatif.  

Bahan pembuatan es kul kul buah:

– Buah-buahan sesuai selera

– Sumpit kayu

– Coklat batang (Rasa sesuai selera)

– Minyak goreng/minyak kelapa 220 ml

– Gula halus 50 gram (opsional)

– Coklat batang yang dipotong-potong 200 gram

Cara pembuatan es kul kul buah:

1. Cuci bersih buah-buahan dan potong dadu atau sesuai selera

2. Tusuk potongan buah-buahan tersebut seperti sate buah

3. Masukkan sate buah ke dalam freezer dan biarkan semalaman hingga buah membeku

4. Setelah buah sudah beku, lelehkan coklat batang dengan cara ditim di atas air panas atau mendidih

5. Tambahkan sedikit demi sedikit minyak goreng dan aduk-aduk hingga cokelat meleleh dan bahan celupan tercampur dengan baik

6. Tambahkan gula halus apabila kurang manis atau apabila coklat batang yang digunakan adalah dark cokelat atau coklat pahit

7. Tuangkan lelehan coklat pada gelas yang panjang supaya lebih mudah saat mencelupkan sate buah dan biarkan beberapa saat hingga dingin

8. Celupkan sate buah beku yang baru dikeluarkan dari freezer ke dalam celupan cokelat dan tunggu hingga cokelat mengeras

9. Es kul kul aneka buah siap disajikan dan dinikmati

Resep 2: Resep Es Kul Kul Buah Viral dengan Celupan Cokelat Home Made

Pada resep es kul kul buah viral yang kedua ini, Anda akan meracik sendiri bahan cokelat celupannya secara home made.

Cara ini memang bisa dibilang kurang praktis dibandingkan resep pertama yang langsung menggunakan cokelat batang instan.

Namun, tak ada salahnya Anda belajar membuatnya sendiri di rumah jika memang memiliki cokelat bubuk di dapur.

Untuk hasil celupan yang lebih bagus dan rasa yang lebih nikmat, sebaiknya gunakan cokelat bubuk yang berkualitas.

Beginilah informasi lengkap tentang bahan dan tata cara pembuatan resep es kul kul buah viral:

Bahan es kul kul buah:

– Buah-buahan sesuai selera

– Sumpit kayu

– 50 gram cokelat bubuk

– 180 ml minyak goreng/minyak kelapa

– 50 gram gula halus

Cara pembuatan es kul kul buah:

1. Siapkan buah-buahan favorit Anda dan potong-potong sesuai selera

2. Tusuk buah-buahan tersebut menggunakan sumpit dan masukkan ke dalam freezer semalaman hingga beku

3. Setelah sate buah sudah beku, mulailah membuat bahan celupannya dengan memanaskan terlebih dahulu minyak goreng

4. Siapkan mangkuk besar dan tuangkan bahan-bahan, seperti cokelat, gula halus, dan minyak goreng yang tadi sudah dipanaskan

5. Aduk-aduk adonan celupan hingga tercampur rata dan tidak ada cokelat yang masih bergerindil

6. Tunggu sebentar hinggga cokelat celupan dingin

7. Ambil sate buah yang beku dan celupkan pada cokelat

8. Biarkan beberapa saat hingga cokelat mulai membeku dan es kul-kul buah siap dinikmati

Tips Anti Gagal Membuat Es Kul Kul Buah yang Segar dan Nagih

Resep es kul kul buah viral

Dalam mempraktekkan resep es kul kul buah viral di atas, Anda harus memperhatikan beberapa poin penting ini supaya hasilnya memuaskan.

Poin-poin tersebut berkaitan dengan buah-buahan yang digunakan, bahan cokelat pencelup, kesesuaian titik beku, dan lain sebagainya.

Adapun penjelasan lengkapnya adalah sebagai berikut:

1. Gunakan buah-buahan yang segar

Kunci kelezatan dari resep es kul kul viral ini adalah tak lain karena menggunakan buah-buahan yang segar atau masih fresh.

Jangan gunakan buah yang sudah layu ataupun terlalu matang atau benyek karena hasilnya akan kurang enak.

Selain itu, buah-buahan yang masih segar tentu saja masih terjaga kandungan nutrisinya terutama vitamin untuk daya tahan tubuh.

2. Lebih baik gunakan buah dengan kombinasi rasa manis dan asam

Tips kedua supaya es kul kul rasanya lebih nikmat adalah gunakan buah-buahan yang memiliki rasa manis dan asam.

Alasannya, es kul kul ini dibalut cokelat yang manis sehingga akan lebih cocok dipadukan dengan buah yang rasanya sedikit asam.

Beberapa jenis buah-buahan yang sesuai dengan kriteria tersebut, seperti strawberry, nanas, apel, ataupun mangga.

3. Gunakan cokelat blok untuk kepraktisan

Dalam pembuatan es kul kul buah, sebaiknya gunakan bahan celupan dari bahan dasar cokelat blok atau cokelat batang.

Penggunaan cokelat batang dinilai jauh lebih praktis, mudah, dan cepat dibandingkan harus meraciknya sendiri dari bahan dasar cokelat bubuk.

Selain praktis, cokelat batang juga memiliki varian rasa yang lebih beragam mulai dari cokelat, vanilla, mocca, red velvet, hingga buah-buahan.

4. Penggunaan minyak kelapa jauh lebih nikmat

Pada saat membuat bahan celupan, alangkah lebih nikmat manakala menggunakan campuran minyak kelapa dibandingkan minyak goreng biasa.

Penggunaan minyak kelapa yang wangi dan gurih akan membuat lelehan cokelat akan jauh lebih nikmat dan beraroma. 

5. Pastikan titik beku buah sudah sesuai

Kunci keberhasilan lain yang tak kalah penting dalam pembuatan resep es kul kul buah adalah titik beku buah yang pas.

Kudapan es ini akan lebih nikmat manakala buah yang digunakan sudah mengeras seperti es batu sehingga celupan cokelatnya cepat membeku.

Untuk mendapatkan titik beku yang sesuai, sebaiknya Anda diamkan buah-buahan tersebut di freezer semalaman sebelum dibuat jadi es kul kul.

6. Sertakan topping favorit

Es kul kul memang sudah nikmat karena merupakan kombinasi antara buah dan cokelat. Namun, akan jauh lebih menggugah selera jika ditambahkan topping di atasnya.

Tambahkan topping favorit setelah buah dicelupkan pada cokelat, seperti keju parut, trimit, meses, kacang tanah, atau yang lainnya.

Demikian ulasan mengenai resep es kul kul buah viral serta beberapa tips penting untuk hasilkan kudapan yang lebih nikmat.

Fix, Anda wajib coba resep ini di rumah karena selain mudah dan murah, kudapan yang satu ini juga sangat bergizi.

Bayangkan saja, es kul kul ini kan memang terbuat dari buah-buahan yang notabene mengandung macam-macam vitamin.

Ditulis Oleh: Leli Ristiana

lahir dan besar di Kota Pemalang. Lulusan dari perguruan tinggi Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY).

Tinggalkan komentar