4 Inspirasi Dapur Apartemen yang Menarik Ditiru

Dapur apartemen merupakan tempat yang digunakan untuk aktivitas memasak, menyiapkan bahan dan mengolahnya.

Dapur juga dapat digunakan sebagai tempat menyimpan bahan makanan yang akan diolah.

Jika dilihat dari fungsinya di atas, dapur pada setiap hunian merupakan ruangan yang juga wajib ada dan sangat diperlukan. Karena sebagai sarana menyiapkan kebutuhan primer manusia.

Memperhatikan dekorasi dapur memang penting, tetapi yang paling penting adalah menjaga dapur tetap bersih. Jangan sampai dapur yang Anda gunakan untuk memasak dibiarkan kotor dan berantakan.

Hal ini akan mengundang bakteri dan kuman yang nantinya dapat membuat makanan yang diolah menjadi tidak sehat atau tidak higienis.

Anda harus membersihkannya setiap setelah memakai dapur beserta peralatannya. Percuma juga jika Anda memiliki dapur yang cantik tetapi tidak dijaga kebersihannya. Dapur yang jarang dibersihkan juga akan membuat furnitur dan perlatannya cepat rusak.

Pada masa sekarang, dapur memiliki desain yang begitu beragam. Beberapa orang mendesain dapur sesuai konsep yang diinginkan.

Ada yang ingin menerapkan konsep mewah, konsep sederhana, bahkan ada yang menginginkan dapur minimalis.

Apalagi bagi Anda yang hobinya adalah memasak, pasti Anda sangat memperhatikan desain ruangan tersebut dan menambahkan furnitur lengkap di dalamnya.

4 Contoh Gambar Desain Dapur Apartemen +Furniture

Bagi Anda yang sedang mencari referensi desain dapur untuk apartemen beserta rekomendasi furnitur pelengkapnya, berikut disajikan desain dapur apartemen menarik beserta furniturnya. Simak untuk informasi lengkapnya.

1. Dapur Mewah

dapur apartemen
dapur apartemen via asset-a.grid.id

Desain pertama yang dapat dijadikan refensi adalah desain dapur apartemen mewah. Interior dapur dengan konsep mewah pada apartemen dapat dihadirkan dengan cara menambahkan furnitur lengkap dan kualitas yang bagus.

Biasanya sebagian orang berfikiran untuk hanya menambahkan furnitur sesuai kebutuhan. tetapi, untuk desain mewah ini disarankan untuk menambahkan furnitur yang lengkap.

Cara penataan furnitur pada dapur yang dimiliki juga mempengaruhi terlihat mewah atau tidaknya ruangan tersebut.

Terkadang furnitur dapur pada apartemen hanya diletakkan sembarang tanpa memperhatikan tata letaknya, karena memang mendesain sebuah ruangan tidak semudah yang dibayangkan. Hasilnya adalah dapur terlihat tidak aestetik.

Nah, desain yang direkomendasikan kali ini pasti akan membantu Anda menyelesaikan permasalahan tersebut. Karena juga digunakan sebagai menyimpan bahan makanan, gunakan banyak rak pada dapur sebagai tempat penyimpanan.

Rak ini bisa berupa rak gantung atau meja yang sekaligus dilengkapi dengan laci. Jika barang dapur Anda banyak, Anda bisa menggunakan keduanya sesuai kebutuhan.

Pada rak gantung tempelkan pada bagian atas dinding di satu sisi saja, dengan meletakkanya dipaling pojok.

Gunanya untuk menyimpan barang seperti piring dan mangkuk serta peralatan makan lainnya. Disarankan untuk memilih alat makan yang terbuat dari keramik atau yang terbuat dari kaca untuk mendukung kemewahan dapur.

Bisa juga memilih yang terdapat ukiran atau sentuhan seni lainnya. Pada bagian bawah rak gantung, tambahkan kulkas dua pintu sekaligus alat pemanggang atau microwave. Kulkas digunakan untuk menyimpan bahan baku makanan dan menjaganya tetap awet.

Diletakkan di dapur untuk memudahkan Anda mengambil bahan-bahan ketika memasak. Kemudian, jika Anda suka memanggang tambahkan oven. Tetapi, jika ingin hanya untuk memanaskan makanan gunakan microwave saja.

Karena keduanya memiliki fungsi yang berbeda. namun, jika Anda ingin menambahkan keduanya akan sangat diperbolehkan. Jika memilih keduanya, Anda bisa meletakkannya berjejeran atas bawah menempel di samping kulkas.

Selanjutnya, beri rak gantung dengan desain seperti almari kecil yang tertutup di samping bagian tadi untuk menyimpan bumbu dapur. Bagian bawahnya adalah meja yang digunakan untuk memasak dengan kompor sebagai pelengkap.

Anda bisa menggunakan kompor listrik ataupun kompor gas pada umumnya. Sesuaikan saja dengan keinginan. Pada sisi bagian dinding yang lain, tambahkan jendela yang mengarah langsung keluar apartemen sebagai tempat sirkulasi udara.

Kemudian dibawhanya, tambahkan meja untuk wastafel tempat cuci piring yang sejajar dengan meja memasak. Tambahkan wadah untuk sabun dan dan cairan pembersih lainnya. Jangan lupa, untuk meja memasak dan meja wastafel pilih yang bagian bawahnya memiliki laci.

Ini digunakan untuk menyimpan alat masak seperti wajan, penggorengan, panci, dan alat masak lainnya. Di samping jendele di atas wastafel, tambahkan rak terbuka untuk menyimpan mangkuk- mangkuk cantik.

Dibagian tengah ruangan, tambahkan meja seperti desain bar beserta kursinya yang digunakan untuk meletakkan makanan yang siap untuk disantap. Anda juga bisa menggunakannya untuk meracik bahan makanan yang akan dimasak.

Untuk pencahayaan gunakan lampu aestetik seperti pada bar dan satu lampu utama yang besar. Sedangkan untuk furnitur tadi gunakan material marmer atau keramik untuk meja.

Anda juga bisa menambahkan beberapa furniture lainnya agar menjadi dapur sejuk dan nyaman digunakan

Dan untuk rak dan laci atau kabinet bawah meja gunakan yang berbahan dasar kayu solid tebal agar dapat digunakan dalam jangka panjang dan awet.

2. Dapur Sederhana

dapur apartemen
dapur apartemen via amazonaws.com

Desain kedua yang dapat dijadikan refensi adalah desain dapur apartemen sederhana. Perbedaan dapur apartemen mewah dan dapur apartemen sederhana sangat nampak disini.

Jika dapur apartemen mewah mempunyai tempat yang luas dan barang lengkap, dapur ini lebih kecil dan barang tersedia hanya yang dibutuhkan. Meskipun konsep ini mengusung tema sederhana, tetapi desain yang disajikan modern dan menarik.

Pada dapur apartemen sederhana, Anda bisa memanfaatkan sedikit ruang yang ada pada apartemen Anda untuk dijadikan dapur. Seperti desain satu ini, yang menggunakan sedikit tempat di pojok ruangan.

Dengan menambahkan meja dapur yang tidak terlalu panjang dan sedikit furnitur tambahan merampungkan desain ini.

Meja dapur dibagi menjadi dua bagian dengan satu bagian digunakan untuk meletakkan kompor dan wastafel ditempatkan di sisi lainnya.

Meja ini dilengkapi dengan laci atau kabinet tertutup yang digunakan untuk menyimpan peralatan masak dan peralatan makan.

Selain itu, Anda juga dapat menambahkan gantungan panci di atas meja ini untuk meletakkan panci dan wajan bergagang. Pada bagian atas meja juga dilengkapi dengan rak tertutup untuk menaruh bumbu dapur yang diperlukan.

Atau juga dapat digunakan untuk menaruh makanan kaleng dan makanan ringan. Pada bagian lain, Anda juga dapat menambahkan dispenser dan kulkas sebagai pelengkap.

Untuk menghindari tembok kotor terkena cipratan minyak saat memasak, Anda dapat melapisi tembok dengan keramik agar mudah dibersihkan nantinya.

Karena jika yang terkena kotoran ini tembok dari batu bata, akan timbul bercak dan jamur yang susah untuk dibersihkan. Jangan lupa untuk menambahkan lampu sebagai penerangan saat memasak.

3. Dapur Minimalis

dapur apartemen
dapur apartemen via 4.bp.blogspot.com

Desain ketiga yang dapat dijadikan refensi adalah desain dapur apartemen minimalis. Desain ini dapat membantu Anda jika ingin memberikan bagian ruangan lainnya lebih luas.

Misalkan tempat yang tersisa untuk bagian dapur hanya sepetak, ini bisa diakali dengan menggunakan desain dapur minimalis.

Hal yang perlu ada dalam dapur adalah meja dapur. Ini digunakan untuk meletakkan kompor dan membuat wastafel.

Pada desain ini, gunakan meja yang berbahan dasar keramik dengan dilengkapi kompor sekaligus wastafel untuk tempat mencuci tangan, mencuci sayur atau bumbu masak, bahkan untuk mencuci piring.

Meja ini dilengkapi dengan laci dibawahnya seperti meja dapur pada umunya, yang digunakan untuk menyimpan peralatan dapur serta peralatan makan.

Karena menggunakan kompor gas, laci ini juga didesain untuk tempat menaruh tabung gas agar barang tertata dengan rapih.

Pada laci meja tersebut, Anda bisa menggunakan material dari kayu untuk menjaganya tahan lama. Namun, jika Anda tidak ingin menggunakan material kayu Anda bisa menggunakan material kaca atau alumunium.

Karena meja yang digunakan tadi tidak ada tempat untuk meracik bahan masakan, Anda bisa mengakalinya dengan menambahkan meja di dekat kompor. Meja ini di desain menyerupai huruf L dengan material menyesuaikan material yang digunakan untuk laci pada meja.

Karena minimalis, penggunaan rak gantung disini sangat disarankan. Selain menghemat tempat dan menambah ruang untuk penyimpanan, penggunaan rak gantung ini juga akan membuat dapur minimalis Anda terlihat modern.

Maka tambahkan saja rak gantung yang juga maerialnya menyesuaikan furnitur tadi, gunakan rak tersebut untuk menyimpan bumbu dapur dan bahan makanan lainnya.

Jangan lupa, seperti tips yang sudah di jelaskan pada desain dapur sederhana tadi untuk menghindari tembok terkena minyak saat memasak, lapisi dinding dengan keramik agar kotoran mudah dibersihkan.

Cukup pada bagian antara meja dapur dengan rak gantung saja, dengan panjang seukuran dengan meja dapur.

4. Furnitur Dapur Apartemen

dapur apartemen
dapur apartemen via marcointerior.com

Anda yang masih penasaran apa saja furnitur yang dapat ditambahkan pada dapur apartemen Anda, berikut disajikan macam-macam furnitur yang bisa ditambahkan. Yang pertama adalah kitchen counter atau yang biasa disebut dengan meja konter dapur.

Furnitur ini adalah benda yang paling dasar dan paling umum yang harus ada pada dapur Anda. Meja ini digunakan untuk tempat kompor, meja wastafel, serta tempat menaruh barang dapur.

Misalkan wajan, panci, atau meletakkan toples berisi bumbu dapur bahkan digunakan untuk menyiapkan bahan makanan.

Adanya meja ini memudahkan aktivitas memasak Anda. Furnitur kedua adalah laci atau rak dapur dan kabinet bawah meja dapur. Rata-rata dapur memiliki furnitur dengan banyak bagian seperti laci dan rak untuk memudahkan menyimpan barang dapur.

Bagian ini dibedakan menjadi beberapa macam. Misalkan rak, rak disini adalah rak gantung yang menempel pada dinding dengan ketinggian tertentu. Biasanya digunakan untuk menyimpan bahan dan bumbu masak.

Serta laci yang terletak pada bagian bawah meja untuk menaruh alat-alat masak dengan ukuran besar seperti wajan, panci, penggorengan, dan lain-lain. Piring, gelas, dan mangkuk bisa diletakkan opsional, bisa pada rak gantung atau kabinet bawah meja.

Rekomendasi furnitur ketiga adalah kitchen island atau biasanya orang menyebut meja bar yang terletak di tengah dapur. Biasanya furnitur ini ditambahkan pada ukuran dapur yang lebih besar karena memakan tempat.

Dengan adanya kitchen island ini menambah meja untuk Anda masak. Misalkan meja dapur sudah penuh, Anda bisa meracik atau menyiapkan bahan masakan pada meja ini.

Selain itu juga dapat digunakan untuk tempat minum dan makan sekaligus layaknya bar yang ada diluar sana.

Anda juga dapat duduk santai disini sambil menonton orang lain memasak, banyak lho yang menganggap bahwa menonton orang sedang memasak adalah hal yang mengasyikan. Furnitur keempat yang bisa Anda tambahkan adalah alat elektronik.

Alat elektronik yang bisa Anda tambahkan berupa kulkas, dispenser, oven, atau microwave. Kulkas digunakan untuk menyimpan bahan makanan agar awet.

Dispenser digunakan untuk persediaan air minum, jadi Anda tidak perlu repot ke bagian ruangan lain untuk mengambil air minum.

Sementara oven digunakan untuk Anda yang suka baking atau senang dengan makanan yang dipanggang. Jadi, Anda tidak perlu membeli makananya tapi membuat makanan sendiri.

Sedangkan microwave memudahkan Anda untuk memanaskan makanan agar hangat ketika akan disantap. Demikian ulasan seputar furniture dan dapur apartemen. Semoga membantu. (fy) Editted 10/01/2022 by UN.

Fisa Yaninta

Menulis interior dan eksterior dalam hunian pertama kali tanggal 5 Mei 2019. Menulis tentang bidang properti sejak tanggal 2 Juli 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian di apartemen. Topik yang paling disukai adalah topik hunian futuristik.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *