Jerawat Saat Hamil: List Obat & Cara Mengatasinya

Ada beberapa penyebab munculnya jerawat saat hamil yang perlu Anda ketahui. Jika sudah mengetahuinya, Anda perlu mengikuti cara mengatasi jerawat saat hamil dengan tepat agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Perlu diketahui, kemunculan jerawat pada saat hamil seringkali membuat ibu merasa khawatir. Padahal di usia 3 bulan kehamilan, masalah kulit seperti ini sudah lumrah terjadi pada bumil (ibu hamil).

Jerawat yang muncul pada ibu hamil ini sebenarnya berkaitan erat dengan peningkatan hormone androgen, yang dapat merangsang kulit untuk memproduksi sebum (minyak) lebih banyak.

Jika minyak tersebut bercampur dengan kulit  mati, maka sangat memungkinkan jerawat muncul pada kulit. Pertemuan dari keduanya memang bisa menutup pori-pori, sehingga hal inilah yang akan mendorong perkembangan bakteri dengan cepat.

Lalu apa sebenarnya fungsi dari hormone Androgen sendiri? Sebenarnya, hormone inilah yang turut mendukung perkembangan janin.

Hanya saja dalam proses kerjanya, adanya hormone ini memberikan efek pada kulit ibu hamil, terlebih jika produksi hormone dalam tubuh Anda melebihi kadar yang tidak wajar.

Nah, jika Anda sudah terlanjur mengalami masalah kulit seperti jerawat, Anda bisa melihat cara mengatasinya pada ulasan di bawah.

Baca juga: Masalah kulit ibu hamil

Tips Mengatasi Jerawat Saat Hamil yang Wajib Anda Ketahui

jerawat saat hamil
Jerawat saat hamil lumrah muncul pada usia kehamilan trimester, pixabay.com

Menyumbatnya pori-pori yang disebabkan oleh produksi hormone androgen yang berlebihan tentu sudah biasa dialami oleh ibu hamil, tepatnya di trisemester pertama kehamilan.

Namun pastinya, Anda tidak boleh hanya membiarkannya saja tanpa mencoba perawatan yang dapat menghilangkan jerawat itu.

Anda pun juga tidak disarankan untuk sembarangan dalam mengatasi jerawat saat hamil, seperti halnya mencoba memencet jerawat sampai kulit memerah. Lantas, tips apa saja yang dapat diikuti untuk mengatasi masalah kulit ini? Simak poin-poin berikut!

Teratur dalam Mencuci Muka

Salah satu perawatan yang dapat dilakukan untuk mengatasi jerawat pada masa kehamilan adalah dengan senantiasa mencuci muka secara teratur.

Anda bisa menggunakan pembersih wajah ringan yang aman untuk ibu hamil. Aktivitas ini dapat mencegah produksi minyak yang berlebihan, mencegah penumpukan kulit mati, hingga mencegah tumbuhnya bakteri pada kulit.

Anda bisa memakai air hangat untuk merilekskan kulit, pijat secara perlahan dan hindari menggosoknya terlalu keras. Aktivitas mencuci wajah bisa dilakukan sebanyak 2 kali sehari atau disesuaikan dengan kondisi kulit karena masing-masing orang memiliki tipe kulit yang berbeda.

Mencuci Rambut Secara Rutin

Pada masa kehamilan, jangan pernah malas untuk mencuci rambut Anda. Selain dapat membersihkan kulit kepala, mencuci rambut atau keramas juga dapat mengatasi jerawat yang muncul pada wajah.

Tentu, aktivitas ini sangat disarankan, terlebih bagi Anda yang seringkali mengalami masalah jerawat di sekitar garis rambut.

Rambut yang kotor dapat memicu jerawat saat hamil muncul. Hal ini dikarenakan kotoran dan minyak pada rambut kotor akan bercampur dengan keringat yang nantinya bisa mengalir ke area wajah.

Inilah yang bisa menimbulkan jerawat bermunculan di samping akibat dari adanya hormone androgen. Maka dari itu, selalu jaga kebersihan rambut kapan pun juga!

Hindari Zat Iritan

Pasti Anda tidak ingin bukan jerawat pada wajah semakin memburuk? Jika benar maka Anda perlu menghindari zat iritan seperti yang ada pada bahan kosmetik hingga pembersih wajah yang berat.

Produk kosmetik yang memiliki kandungan minyak dan alcohol yang tinggi dapat menimbulkan iritasi pada wajah.

Jadi, bukannya dapat mengatasinya, justru kondisi jerawat pada wajah anak akan semakin parah. Jika Anda tetap ingin merawat wajah Anda, Anda bisa menggunakan beberapa produk yang aman untuk kulit berjerawat, seperti produk berbasis air, oil free, ataupun non comedogenic.

Baca juga: mengatasi kulit menghitam saat hamil

Bahan-bahan yang Direkomendasikan Untuk Atasi Jerawat Saat Hamil

Bagi Anda yang sedang kebingungan mengatasi jerawat saat hamil, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami yang terbukti berkhasiat dan aman. Apa saja bahan-bahan tersebut? Simak informasinya sebagai berikut!

Madu

jerawat saat hamil
Madu dipercaya dapat menghilangkan jerawat saat hamil dengan efektif, pixabay.com

Bahan pertama yang mudah sekali diperoleh adalah madu. Dengan madu, Anda bisa menghilangkan jerawat pada kulit wajah Anda secara aman. Seperti yang diketahui, bahan ini cukup popular akan antibakteri dan juga antiseptiknya yang mampu menghambat serta membunuh bakteri..

Untuk mengatasi masalah jerawat dengan madu dapat dilakukan dengan mengikuti beberapa langkah sebagai berikut. Pertama, sebelum mengaplikasikan madu, bilas dulu wajah Anda menggunakan air hangat dan keringkan. Kedua, aplikasikan madu dengan mengoleskan pada kulit yang berjerawat.

Selanjutnya, Anda bisa menunggu olesan madu mengering sekitar 20 hingga 30 menit. Jika sudah, bilaslah wajah Anda dengan air hangat. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, Anda bisa melakukan perawatan ini di pagi dan malam hari sebelum tidur.

Baca juga: Manfaat madu untuk ibu hamil

Minyak Kelapa

Minyak kelapa juga dapat menghilangkan jerawat saat hamil yang timbul akibat hormone androgen. Bahan alami ini memiliki kandungan senyawa antibakteri dan juga antiseptic sehingga sangat bagus untuk atasi jerawat.

Cara melakukan perawatan menggunakan bahan ini adalah dengan mengoleskannya pada area kulit yang berjerawat. Namun sebelumnya, jangan lupa untuk membersihkan wajah Anda menggunakan air hangat.

Tunggu selama kurang lebih 20 sampai dengan 30 menit, jika sudah, bilas dengan air hangat. Perawatan ini bisa juga dilakukan sebelum Anda tidur, kemudian bilas wajah ketika Anda bangun di pagi harinya.

Baca juga: manfaat air kelapa untuk ibu hamil

Campuran Outmeal dan Mentimun

jerawat saat hamil
Campuran oatmeal dengan mentimun ternyata juga dapat menghilangkan jerawat saat hamil, pixabay.com

Bahan terakhir yang dapat Anda gunakan adalah campuran mentimun dan outmeal. Jika dipakai untuk masker, kedua campuran bahan ini dapat memberikan efek dingin pada kulit Anda. Bagaimana cara membuat masker dari keduanya?

Pertama, bersihkan dulu mentimunnya, lalu blender dengan outmeal sampai halus. Diamkan selama beberapa menit di dalam kulkas, lalu oleskan pada wajah Anda. Tunggu sekitar 10 hingga 15 menit, kemudian bilaslah dengan air dingin.

Jika Anda menggunakan masker ini secara teratur, jerawat pada wajah Anda bisa mengecil dengan cepat. Sensasi sejuk yang ditimbulkan pasti akan membuat wajah  lebih rileks.

Selain bahan-bahan yang disebutkan, Anda juga bisa menggunakan bahan seperti soda kue dan lemon untuk atasi jerawat. Pastikan jangan menggunakannya secara berlebihan ya!

Obat-obatan yang Disarankan untuk Atasi Jerawat Saat Hamil

Jika tadi Anda sudah menyimak bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat, maka sekarang Anda bisa mengetahui rekomendasi obat yang disarankan. Konsumsi obat-obatan untuk atasi jerawat memang diperbolehkan asalkan sesuai dengan produk yang disarankan.

Beberapa produk yang aman untuk bumil konsumsi antara lain benzoyl peroxide, glycolic acid, eritrimisin, dan azelaic acid. Obat yang memiliki zat-zat ini hanya dipercaya mempunyai tingkat penyerapan 5 persen sehingga tidak akan mempengaruhi janin.

Lalu, adakah obat-obatan yang seharusnya dihindari oleh bunda? Tentunya ada. Beberapa obat yang  dimaksud antara lain redinoid, asam salisilat, isotretinon, dan tetrasiklin.

Informasi mengenai tips mengatasi jerawat saat hamil hingga rekomendasi bahan dan obat yang bisa dipakai di atas tentu sudah cukup jelas. Sekarang, Anda tidak perlu khawatir jika di usia kehamilan trimester muncul banyak jerawat di wajah. Ikuti saja tips di atas!

Editted: 26/06/2021 by IDNarmadi.

Tinggalkan komentar