8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian

Inspirasi desain apartemen studio merupakan salah satu hal yang sangat penting dan bermanfaat bagi Anda yang sedang akan mencari apartemen studio dan menginginkan berbagai inspirasi desain sebagai referensi.

Memiliki berbagai informasi ini akan sangat membantu Anda dalam pengambilan keputusan dalam menyewa atau membeli apartemen. Sehingga Anda bisa memilih dengan berbagai pertimbangan.

Konsep desain yang ada akan menjadi bagian dari hal yang membuat Anda merasa nyaman di dalam apartemen. Sehingga hal ini perlu Anda perhatikan agar dapat menjadi inspirasi dan contoh bagi Anda saat mendesain apartemen studio yang Anda miliki.

Referensi Desain Apartemen Studio

Bagi Anda yang membutuhkan inspirasinya, Anda bisa langsung melihat beberapa rekomendasi berikut. Dengan demikian Anda bisa mendesain apartemen Anda sesuai dengan apa yang Anda inginkan.

1. Desain simpel

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 1
desain apartemen studio via marcointerior.com

Rekomendasi yang pertama adalah desain apartemen studio yang simpel. Desain ini menjadi salah satu konsep yang sangat menarik bagi Anda yang suka dengan apa-apa yang serba simpel.

Maksudnya adalah desain ini membantu Anda untuk hidup tidak terlalu ribet dan sangat membantu Anda dalam menjalankan aktivitas sehari-hari dengan cara yang simpel.

Jadi ruangan dalam apartemen studio ini didesain sedemikian rupa sehingga akan membuat Anda lebih fleksibel dan nyaman dalam menjalankan aktivitas keseharian Anda.

Desain ini membarikan kesan yang sangat mewah walaupun simpel. Furniture yang digunakan juga sederhana dan tidak memerlukan banyak furniture. Jadi Anda bisa mengikuti desain ini dengan mudah.

Anda hanya dapat menambahkan meja belajar atau bekerja di depan tempat tidur. Sedangkan disamping tempat tidur terdapat lemari pakaian yang simpel dan tetap memberikan kesan mewah.

Jadi furniture yang digunakan tetap memberikan kesan yang modern dan sangat cocok untuk milenial jaman sekarang. Selain itu, Bagian dapur juga menggunakan kitchen set yang modern yang dilengkapi dengan meja makan yang simpel.

Meja makan yang digunakan juga termasuk meja makan yang kekinian yang banyak digunakan pada rumah makan atau kafe yang modern dan kekinian. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan hiasan dinding yang sesuai dengan kesukaan Anda.

Lampu yang digunakan juga menggunakan lampu dengan desain kekinian yang memberikan kesan unik pada ruangan namun tetap bisa memberikan pencahayaan yang tepat.

Jadi bagi Anda yang tertarik dengan konsep ini, Anda bisa menggikuti konsep tersebut dan diharapkan bisa terealisasi pada apartemen studio yang Anda miliki. Sehingga apartemen Anda bisa menjadi apartemen yang simpel namun kekinian.

2. Desain sempit

desain apartemen studio
desain apartemen studio via amazonaws.com

Inspirasi desain yang ke dua adalah apartemen yang sempit. Desain ini sangat cocok bagi Anda yang sudah terlanjur membeli apartemen yang sempit.

Namun, Anda jangan khawatir. Ruangan yang sempit bisa disulap menjadi ruangan yang nyaman dan kekinian serta bisa memberikan Anda kenyamanan. Jadi Anda bisa menggunakan inspirasi ini sebagai inspirasi yang cocok untuk apartemen yang Anda miliki.

Apartemen ini didesain dengan meletakan tempat tidur dibagian yang jauh dari jendela. Hal ini dilakukan demi kenyamanan Anda saat tidur. Sehingga ketika pagi hari, sinar matahari tidak mengganggu langsung karena tempat tidur berada dibagian yang jauh dari jendela.

Bagian yang dekat dengan jendela bisa Anda letakan sofa untuk bersantai atau menerima tamu. Sehingga bisa menikmati view luar ruangan yang membuat Anda tidak monoton.

Selain itu Anda juga bisa meletakan tv bada bagian dinding, sehingga tidak memenuhi ruangan dan Anda juga bisa menambahkan meja makan pada bagian samping tempat tidur.

Penataan ini bisa Anda terapkan juga pada apartemen yang Anda miliki dan bisa diharapkan bisa membuat Anda merasa nyaman di dalam apartemen yang sempit.

Semoga informasi ini bisa menjadi informasi yang menginspirasi Anda bisa membuat Anda lebih bersemangat dalam mendesain apartemen yang sempit. Selain itu, diharapkan juga informasi ini bisa memberikan banyak kebermanfaatan untuk Anda semua.

3. Desain multifungsi

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 2
desain apartemen studio via amazonaws.com

Inspirasi yang ke tiga adalah desain apartemen studio multifungsi yang cocok untuk cowok ataupun cewek. Desain ini sangat simpel tapi modern atau kekinian. Sehingga cocok untuk milenial jaman sekarang.

Hal ini bisa terwujud dengan menggunakan furnitur yang mendukung juga. Seperti tempat tidur yang juga dapat digunakan sebagai lemari pakaian dibagian bawahnya.

Sehingga Anda tidak memerlukan lagi lemari pakaian yang akan memenuhi ruangan dalam apartemen studio yang Anda miliki. Hal ini akan sangat membantu mengurangi daftar furnitur yang Anda dalam apartemen.

Selain itu, meja dan lemari serta tv Anda bisa menggunakan lemari dan meja dinding serta tv diletakan di dinding juga. Sehingga akan menghemat penggunaan ruangan dan membuat ruangan lebih luas dan tertata rapi.

Anda juga disarankan menggunakan kitchen set minimalis yang cukup untuk memasak sederhana di dalam dalam apartemen. Sehingga ruangan dalam apartemen cukup dan bisa digunakan untuk menjalankan aktivitas keseharian Anda.

Bagi Anda yang tertarik dengan konsep ini, Anda bisa menggunakan konsep ini dan menerapkannya pada apartemen studio yang Anda miliki. Semoga informasi ini bisa memberikan inspirasi dan kebermanfaatan untuk Anda semua.

4. Desain apartemen studio yang cocok untuk cowok

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 3
desain apartemen studio via i.pinimg.com

Desain apartemen studio yang ke empat adalah apartemen yang cocok untuk cowok. Desain ini dibuat dengan konsep warna yang netral. Warna netral ini yang menjadikan sangat cocok digunakan oleh cowok.

Selain warna, konsep yang digunakan juga sangat simpel. Jadi Anda bisa menggunakan konsep ini jika Anda tertarik.

Dimulai dari tempat tidur yang diletakan jauh dari jendela, yang akan membuat Anda lebih nyaman saat beristirahat. Kemudian Anda bisa menggunakan area depan jendela untuk menja kerja atau meja belajar.

Sehingga Anda bisa bekerja atau belajar sambil menikmati suasana luar ruangan yang membuat Anda menjadi tidak monoton. Sehingga Anda tidak merasa bosan di dalam apartemen yang cukup sempit.

Selain itu, Anda juga disarankan menggunakan rak dinding yang dapat Anda manfaatkan sebagai tempat untuk meletakan barang-barang yang Anda miliki.

Jangan lupa untuk menatanya dengan rapi dan Anda juga bisa menggunakannya sebagai tempat televisi yang Anda miliki. Sehingga Anda tetap mendapatkan hiburan yang Anda butuhkan dari televisi yang ada.

Bagi Anda yang tertarik dengan konsep ini, Anda dapat langsung menggunakan contoh desain ini sebagai inspirasi utama Anda dalam proses mendesain apartemen yang Anda miliki.

5. Desain apartemen studio yang lengkap

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 4
desain apartemen studio via iO.wp.com

Inspirasi desain apartemen studio yang ke lima adalah apartemen studio yang lengkap. Maksudnya adalah dengan adanya kamar tidur, dapur, ruang makan, ruang tamu, dan kamar mandi.

Semua ruangan tersebut kemudian dikemas dalam satu ruangan yang menjadikannya lengkap dengan penataan yang rapi. Dimulai dari kamar tidur yang langsung dijadikan satu dengan ruang tamu dan tempat nonton tv.

Kemudian ada dapur yang langsung dijadikan satu dengan ruang makan serta disampingnya ada kamar mandi. Sehingga ketika Anda masuk dalam apartemen, Anda bisa langsung melihat ruangan-ruangan tersebut walaupun tidak semuanya memiliki pembatas.

Namun, dengan adanya penataan yang rapi, Anda bisa langsung menyimpulkan fungsi dari masing-masing bagian. Semoga inspirasi desain ini bisa menjadi bagian dari hal yang membuat Anda terinspirasi.

Semoga informasi ini bisa menjadi informasi yang memberikan banyak kebermanfaatan untuk Anda semua dan bisa membantu Anda dalam proses mendesain apartemen yang Anda miliki.

6. Desain sederhana

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 5
desain apartemen studio via www.rancangmebel.com

Rekomendasi yang ke enam adalah apartemen yang sederhana. Apartemen ini didesain dengan konsep yang sederhana namun tetap memberikan kenyamanan untuk penghuninya.

Dimulai dengan dapur yang menggunakan kitchen set minimalis dan penggunaan rak dinding yang tepat. Kemudian sofa yang dapat digunakan untuk bersantai atau menerima tamu.

Serta dilengkapi dengan tempat tidur yang nyaman. Semua ini berada dalam satu ruangan. Sehingga Anda dapat menjalankan aktivitas dengan nyaman dalam satu ruangan dengan manfaat yang banyak walaupun dengan desain yang sederhana.

Semoga informasi ini bisa menjadi informasi yang menginspirasi dan dapat memberikan banyak kebermanfaatan bagi Anda semua.

7. Desain apartemen studio yang cocok untuk cewek

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 6
desain aparteen studio via i.pinim.com

Desain apartemen studio yang ke tujuh adalah desain apartemen yang cocok untuk cewek. Desain ini dilengkapi dengan furniture dengan warna-warna yang cocok dengan perempuan.

Konsep dasar yang digunakan dalam aprtemen ini tentunya adalah netral. Namun penggunaan furnitur bisa menjadi hal yang membedakan apakah desain ini cocok untuk cewek atau cowok.

Nah, dalam contoh desain kali ini memberikan gambaran bahwa desain ini cocok untuk cewek karena warna yang digunakan. Baik untuk tempat tidur, meja belajar ataupun lainnya.

Sedangkan tata letak furniture pada dasarnya adalah sama dengan konsep yang lainnya. Jadi Anda tidak perlu bingung terkait tata letak furniturenya.

Bagi Anda yang tertarik dengan konsep ini, Anda bisa langsung menggunakan contoh ini sebagai inspirasi utama dalam mendesain apartemen studio yang Anda miliki.

8. Desain elegan

8 Inspirasi Desain Apartemen Studio Kekinian 7
desaian apartemen studio via image.archify.com

Inspirasi desain apartemen studio yang terakhir adalah apartemen yang elegan dan mewah. Konsep ini dapat dilihat dari furnitur yang digunakan. Anda bisa memilih furniture sesuai dengan contoh yang ada.

Pertama dimulai dari dapur yang dilengkapi dengan kitchen set apartemen minimalis yang multifungsi. Kemudian ruang makan yang menggunakan meja makan yang kekinian layaknya kafe yang modern.

Kemudian ada tempat tidur yang langsung berhadapan dengan telvisi yang diletakan di dinding sehingga bisa mengurangi penggunaan ruangan dan manjadikannya sebagai sarana atau strategi yang bagus untuk menysiasati ruangan yang kecil.

Anda juga masih bisa menambahkan almari pakaian yang bisa digunakan sebagai pembatas sekaligus. Sehingga tempat tidur tidak terlihat sepenuhnya ketika ada orang lain masuk apartemen Anda.

Bagi Anda yang tertarik dengan konspe desain ini, Anda bisa menggunakannya sebagai bahan pertimbangan dan informasi utama dalam proses mendesain apartemen yang Anda miliki.

Demikian beberapa rekomendasi dan inspirasi desain apartemen studio yang bisa Anda gunakan sebagai bahan pertimbangan dalam mendesain apartemen. Dengan demikian Anda bisa langsung mendesainnya dengan menggunakan contoh utama yang sudah Anda pilih.

Semoga dengan adanya inspirasi di atas Anda bisa menjadikan apartemen studio yang Anda miliki menjadi lebih rapi dan nyaman digunakan. Selain itu, diharapkan juga bisa menjadi salah satu inspirasi untuk orang lain dalam mendesain apartemen seperti apartemen yang Anda miliki.

Contoh-contoh desain apartemen studio di atas diharapkan juga bisa menjadi salah satu informasi yang akan sangat membantu Anda dalam memilih dan mendesain apartemen yang nyaman.

Sehingga Anda bisa memiliki apartemen yang aman dan nyaman serti bisa menjadi apartemen yang memberikan banyak inspirasi untuk orang lain. Selain itu informasi ini diharapkan bisa menjadi informasi yang memberikan banyak kebermanfaatan bagi Anda semua. (fy), Editted 09/01/2022 by diminimalis

Leave a Comment