Intip! 8 Tempat Wisata di Singaraja dengan View Menawan

Berwisata di Pulau Dewata khususnya tempat wisata di Singaraja memang tidak ada habisnya, karena begitu banyaknya tempat wisata yang dapat anda kunjungi.

 Jika anda sedang berlibur ke Bali, maka anda wajib eksplor tempat wisata, salah satunya di Singaraja.

Singaraja adalah ibukota dari Kabupaten Buleleng, meskipun wilayahnya kecil, namun tempat wisata di Singaraja sangat beragam, mulai dari wisata alam sampai dengan buatan.

Maka tidak heran apabila Singaraja sering sekali dijadikan tujuan wisata bagi orang-orang yang sedang liburan ke Bali.

Nah, bagi anda yang sedang mencari referensi tempat berlibur di Singaraja dengan pemandangan alam yang begitu mempesona, maka anda bisa simak beberapa rekomendasi berikut ini ya.

Tempat Wisata di Singaraja

Berikut ini rekomendasi tempat wisata di Singaraja yang tidak boleh anda lewatkan ketika berlibur di Bali.

1. Yeh Sanih

Yeh Sanih adalah tempat wisata di Singaraja yang telah ada sejak tahun 1930 yang lalu. Masyarakat sekitar mempercayai bahwa apabila ada pasangan yang berendam bersama di sini, maka hubungannya akan langgeng.

Timbulnya kepercayaan tersebut dikarenakan air kolam bersumber dari mata air yang bernama Yeh Sanih yang berlokasi di dekat Pura Dewa Wisnu.

Oleh karena itu tidak heran jika masyarakat beragama Hindu juga sering mengambil air kolam sebagai alat upacara.

Yeh Sanih menyediakan dua kolam yakni untuk dewasa dengan kedalaman 1.5 m dan juga untuk anak-anak.

Bagi anda yang berkunjung ke tempat wisata ini, maka anda harus membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000,- untuk setiap pengunjung dewasa, sedangkan untuk anak-anak sebesar Rp 5.000,- per anak.

2. Puncak Wanagiri

Puncak Wanagiri menjadi salah satu tempat wisata yang terkenal di Bali, tepatnya di Singaraja.

Spot wisata ini merupakan surganya berfoto yang menjadi idola banyak wisatawan, terutama para kaum millennial.

Dikarenakan, di sini anda akan dimanjakan dengan spot foto yang sangat menarik, misalnya sangkar burung, anjungan, ayunan, dan sebagainya.

Selain itu, anda juga dapat menikmati keindahan alam yang tampat dari ketinggian Puncak Wanagiri.

Untuk para wisatawan yang ingin mengunjungi tempat wisata ini, maka anda bisa langsung datang ke Desa Sukasada, Buleleng, Bali.

3. Air Terjun Gitgit

Tempat Wisata di Singaraja
Wisata di Singaraja Sumber: Pinterest.com

Apabila anda ingin menikmati pemandangan alam berupa air tejun, maka salah satu tempat yang wajib anda kunjungi di Singaraja adalah Air Terjun Gitgit.

Air terjun ini masih sangat alami dengan pemandangan yang cantik dan dikelilingi oleh hutan hijau yang memanjakan mata.

Maka dari itu tidak heran bisa tempat wisata yang satu ini sering dijadikan tempat untuk berfoto dan juga selfie.

Apabila mengunjungi tempat wisata ini, maka disarankan untuk membawa baju ganti karena terkadang tergoda untuk bermain air di bawah air terjun.

Di sekitar lokasi air terjun juga sudah terdapat berbagai fasilitas untuk para wisatawan, seperti kamar mandi, tempat parkir yang luas, dan juga penjual makanan.

Untuk lokasi tepatnya, Air Terjun Gitgit ini berada di Jl. Raya Bedugul Singaraja, Gitgit, Kec. Sukasada, Kab. Buleleng, Bali.

4. Pantai Lovina

Untuk anda yang akan berlibur bersama si kecil, maka anda bisa mengunjungi Pantai Lovina.

Pantai yang berjarak sekitar 11 km dari Kota Singaraja ini tentunya akan membuat anda terhibur dnegan melihat atraksi lumba-lumba yang berada di laut lepas.

Tetapi syaratnya, anda harus menyewa perahu untuk berlayar ke tengah laut pada saat sebelum matahari terbit.

Pantai Lovina merupakan pantai yang tenang nan bersih sehingga cocok untuk anda yang ingin sekedar berenang maupun menyelam untuk menyaksikan keindahan biota laut.

5. Desa Wisata Ambengan – Wisata di Singaraja

Supaya bisa menikmati keindahan dan kearifan lokal di Pulau Dewata, maka wisatan dianjurkan untuk mengunjungi desa wisata di Bali.

Di tempat ini, para wisatawan dapat secara mudah melakukan interaksi dengan masyarakat lokal dan juga mengunjungi tempat wisata anda di desa tersebut.

Salah satu desa wisata di Singaraja yang sangat terkenal oleh para wisatawan adalah Desa Wisata Ambengan.

Desa Wisata Ambengan mempunyai daya tarik utama berupa terasering. Hal ini dikarenakan desa ini masih mempunyai banyak sekali persawahan yang terbentang hijau nan luas.

Di sawah ini, sistem irigasi alami dan terasering masih banyak ditemui. Inilah yang menjadikan desa wisata satu ini sangat unik dan menarik untuk para wisatawan.

Anda bisa mengunjungi desa wisata ini setiap hari, tepatnya di Desa Ambengan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Bali.

6. Danau Tamblingan

Untuk wisatawan yang sedang mencari wisata alam berupa danau, maka Bali mempunyai banyak danau yang dapat anda kunjungi.

Salah satu danau yang dapat anda temukan di Singaraja yakni Danau Tamblingan. Tempat wisata di Singaraja ini meruapakan danau yang paling indah pemandangannya.

Para wisatawan dianjurkan mengunjungi danau ini di kala matahari mulai terbenam, dikarenakan pemandangannya akan menjadi lebih indah.

Latar belakang pemandangan berupa hamparan danau yang alami dan ditambah dengan siluet beberapa pura yang berada di pinggir danau.

Danau Tamblingan berapa di Desa Munduk, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Bali.

7. Air Panas Banjar – Wisata di Singaraja

Salah satu jenis tempat wisata di Singaraja yang dapat anda kunjunggi adalah Air Panas Banjar.

Tempat wisata ini merupakan pemandian air panas dan di Bali dan terdapat ratusan tempat seperti ini di Pulau Dewata.

Di tempat ini, anda bisa berendam di mata air menggunakan air panas alami sambil menikmati pemandangan alam yang mempesona.

Tentu saja, sempat seperti ini dapat membuat anda menjadi tenang, menyehatkan badan, dan juga menyegarkan pikiran.

Di Singaraja, salah satu pemandian air panas yang terkenal adalah Air Panas Banjar. Tempat wisata yang satu ini tidak pernah sepi dari pengunjung.

Tempat pemandian ini berbentuk kolam-kolam besar dengan air yang selalu panas alami dan dipercaya dapat menyembuhkan beragam penyakit dan membuat badan menjadi lebih sehat.

Anda bisa mengunjung tempat wisata di Singaraja ini yang tepatnya berlokasi di Jl. Banjar, Banjar, Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Bali.

8. Krisna Funtastic Land

Setelah anda puas menikmati wisata alam, maka anda dapat melanjutkan wisata menuju wisata buatan yang sangat menarik yakni Krisna Funtastic Land.

Tempat wisata ini adalah salah satu tempat wisata populer yang berada di Singaraja. Anda bisa langsung datang setiap hari untuk menikmati keindahannya.

Area wisata ini mempunyai lahan seluas 5 hektar dengan 16 jenis wahana permainan di dalamnya.

Antara lain roda gila, self control plane, dragon coaster, krisna air, bom-bom cars, dan juga sebagainya.

Semua wahana di Krisna Funtastic Land dijamin seru dan akan membuat anda ketagihan untuk mencoba kembali.

Nah, itulah beberapa referensi tempat wisata di Singaraja yang bisa anda tuju ketika anda sedang berlibur ke Bali ya.

Singaraja memang menjadi salah satu tempat yang harus diikunjungi apabila sedang berada di Bali karena kaya akan tempat wisata yang beragam. Selamat berlibur ya.

Indah Maesaroh

lahir dan besar di Kota Kebumen. Lulusan dari perguruan tinggi, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Tinggalkan komentar

Apk Penghasil Uang Download Apk Keuangan
Aplikasi Kencan Online
9 Aplikasi Kencan Online Terpopuler Buat Cari Jodoh, Mau Coba?
Aplikasi Pengubah Teks
Daftar Aplikasi Pengubah Teks yang Gratis
Aplikasi Novel Offline
Daftar Aplikasi Novel Offline Terbaru, Gratis dan Nyaman Dibaca
Agama Islam Bahasa Contoh Pidato Contoh Proposal Contoh Soal Contoh Surat Elektronik Email Kuota Edukasi Mewarnai Gambar Microsoft Office Olahraga Search Engine Optimization Ukuran Website Development
Cara Membuka Safe Search yang Terkunci di HP
3 Cara Membuka Safe Search yang Terkunci di HP dengan Cepat dan Aman
Film Kartun Terbaru
10 List Film Kartun Terbaru yang Lucu dan Unik
Aplikasi pembuat jadwal pelajaran
5 Aplikasi Pembuat Jadwal Pelajaran, 100% Gratis, Praktis, & Fleksibel
Kado Anak Kado Bayi Kado Guru Kado Orang Tua Kado Pernikahan Kado Teman
Dekorasi Ultah Anak
9 Dekorasi Ultah Untuk Anak yang Unik & Menggemaskan
Hampers Ulang Tahun Anak
14 Ide Hampers Ulang Tahun Anak yang Lucu dan Bermanfaat
hampers kado pernikahan
Berkesan! 7 Rekomendasi Hampers Kado Pernikahan
Facebook Instagram LinkedIn Pinterest Telegram TikTok Twitter WhatsApp Youtube
Youtube premium gratis
Cara Daftar & Nonaktifkan Youtube Premium Gratis Trial 30 Hari
Youtube Music Premium Mod
Youtube Music Premium Mod Terbaru, Nikmati Lagu Favorit Gratis No Iklan!
Youtube Premium Mod Apk
Youtube Premium Mod Apk: Ini 7 Kelebihan dan Kekurangannya
Desain Kolam Renang Finishing Kolam Renang Instalasi Kolam Renang Pembuatan Kolam Renang Perawatan Kolam Renang Perbaikan Kolam Renang Perlengkapan Kolam Renang Renovasi Kolam Renang Ukuran Kolam Renang
Cara Menghitung dan Memilih Pompa Kolam Renang
Cara Menghitung Kapasitas & Memilih Pompa Kolam Renang
Gutter Kolam Renang via natare.com
Gutter pada Kolam Renang, Ukuran, & Tips Pembuatannya
instalasi pemipaan kolam renang
6 Poin Penting Saat Instalasi Pemipaan Kolam Renang
Keluhan Kehamilan Makanan dan Minuman Perkembangan Janin Persalinan Tanda-Tanda Hamil
Blackmores untuk ibu hamil
Blackmores untuk ibu hamil “Pregnancy & Breast-Feeding Gold”, Ini 4 Kandungan Utamanya
Manfaat bubur kacang hijau untuk ibu hamil
10 Manfaat Bubur Kacang Hijau untuk Ibu Hamil dan Janin
obat batuk alami untuk ibu hamil
5 Obat Batuk Alami untuk Ibu Hamil yang Aman dan Efektif
Nama Bayi Kembar Nama Bayi Laki-Laki Nama Bayi Perempuan
20 Rangkaian Nama Bayi November
20 Rangkaian Nama Bayi November, Bagus Penuh Doa
17 Kumulan Nama Sansekerta Perempuan
Rangkaian 3 Kata, Nama Sansekerta Bayi Perempuan, Anggun!
Nama Bayi Laki-Laki Islami 2020
40+ Rangkaian Nama Bayi Laki-Laki Islami, A-Z dan Artinya
BPJS Finance Kesehatan Pendidikan Pulsa
Cara Transfer Virtual Account Mandiri
7 Cara Transfer Virtual Account Mandiri Lewat ATM Hingga M-Banking, Cek Disini!
Pengkinian Data JMO
3 Cara Pengkinian Data JMO Terbaru, Bisa Offline & Online
Cara klaim JHT online
Cara Klaim JHT Online dengan Mudah