3 Ide Menyulap Barang Bekas Menjadi Furniture Antik yang Kaya Manfaat

Menyulap barang bekas menjadi furniture antik merupakan ide yang sudah tak asing lagi bagi kita. Tanpa ada rencana “mau diapakan”, keberadaan barang bekas akhirnya hanya akan menjadi barang yang siap dibuang.

Bila begini terus kondisinya, maka setiap rumah tangga akan terus menyumbang berbagai sampah makin hari terus bertambah.

Padahal tak semua sampah sudah bisa dikelola dengan efisien untuk mengurangi volume sampah yang terus menggunung di TPA (Tempat pembuanga Akhir).

Menyulap Barang Bekas Menjadi Furniture Antik

Menyulap Barang Bekas Menjadi Furniture Antik, kreasi barang bekas menjadi furniture, kreasi barang bekas dari botol
Kreasi botol bekas yang dijadikan vas bunga menggantung – Menyulap barang bekas menjadi furniture antik – narmadi.com/properti

Sebenarnya barang bekas memiliki banyak kegunaan dan fungsi. Tentu saja untuk membuat barang bekas menjadi benda yang bermanfaat, kreatifitas dan juga ketaletenan wajib diperlukan.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini, Diminimalis akan  mengulas tentang cara bagaimana menjadikan barang bekas menjadi furniture yang antik.

Disini kami telah merangkum berbagai ide yang dapat Anda lakukan untuk memanfaatkan barang bekas menjadi furniture yang antik. Berikut ini diantara beberapa cara yang bisa dilakukan :

Kursi Cantik dari Krat Minuman Botol

Untuk kursi jenis ini sudah banyak kita temui di berbagai restoran atau tempat makan yang bertemakan nature and kreatif. Kursi yang dibuat dari krat botol minuman ini digunakan pada kerangka kursi yang dipadukan bersama dengan kain yang bercorak.  

Meski kreasi kursi ini dibuat menggunakan material bekas, namun sangat layak untuk digunakan sebagai tempat duduk untuk kolega kita saat berkunjung di rumah.

Aneka Benda yang Bisa dibuat Menggunakan Botol Bekas

Menyulap Barang Bekas Menjadi Furniture Antik, kreasi barang bekas menjadi furniture, kreasi barang bekas dari botol
sapu yang dibuat daribotol beas – Menyulap barang bekas menjadi furniture antik – narmadi.com/properti

Apa yang Anda pikirkan tentang botol bekas? Sebagian orang banyak yang berfikir untuk menjual murah pada pemulung daripada tidak terpakai dirumah.

Botol bekas syrup, saos, kecap, dan lain sebagainyamerupakan sampah nonorganik yang tak bisa diurai. Tak semua harus kita jual ke pemulung untuk didaur ulang. Karena ada banyak ide untuk mengreasikan botol bekas menjadi furniture unik untuk rumah tangga.

Bebebapa ide yang bisa Anda kreasikan untuk membuat furniture unik dari botol bekas, diantaranya adalah : Membuat sapu, pot tanaman gantung, vas bunga, tempat pensil.

Bingkau Lampu Daru Botol Minuman

Ini masih berkaitan dengan ide di atas, dan cara ini adalah kreasi paling sederhana yang bisa kita buat. Anda bisa memanfaatkan botol kaca yang sudah tidak dipakai, menjadi bingkai lampu yang cantik.

Meski kita tidak mengubah bentuk asal botol itu sendiri, namun keberadaannya yang bisa difungsikan menjadi furniture unik, usaha ini sudah cukup menginspirasi.

Karena ide utamanya bukan semata-mata untuk berkreasi saja, akan tetapi lebih pada misi edukasi untuk mengurasngi limbah yang tidak dapat diurai oleh lingkungan.

Dengan adanya berbagai ide menyulap barang bekas menjadi furniture antik, hal ini bisa menjadi salah ide yang kreatfi untuk mengurangi penumpukan sampah yang terus bertambah.

Maka dari itu, segera saja dan praktikkan. Menyulap barang bekas menjadi furniture antik, bermanfaat dan bernilai.(ls), Editted 14/01/2022 by diminimalis

Lutfi N

Menulis seputar property sejak tanggal 7 Agustus 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar konsep hunian. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan tempat tinggal.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *