6 Tips Kamar Mandi Sehat dan Nyaman

Tips kamar mandi sehat perlu untuk dipahami bersama, sebab keberadaan kamar mandi sendiri mencerminkan bagaimana gaya hidup penghuni rumah. Kamar mandi yang selalu terjaga kebersihannya menggambarkan pemilik rumah yang senang akan kebersihan dan kerapian.

Sebaliknya kondisi kamar mandi kotor dan bau pastinya menggambarkan pemiliknya yang tidak suka bersih-bersih. Terkesan jorok dan abai terhadap kesehatan jasmani.

Maka dari itu jagalah selalu kondisi kamar mandi Anda agar senantiasa bersih dan rapi, agar Anda tidak di sebut sebagai orang yang jorok.

Kenyamanan keluarga ketika menggunakan fasilitas kamar mandi pun akan bisa diraih. Di bawah ini beberapa tips kamar mandi sehat sepanjang hari yang mudah untuk Anda praktekkan sendiri di rumah.

Baca juga: Desain kamar mandi di bawah tangga

Tips kamar mandi sehat dan nyaman

rumah minimalis
tips kamar mandi sehat – narmadi.com/properti

Mengetahui berbagai kriteria kamar mandi sehat  jelas penting bagi setiap orang dikarenakan hampir semua orang tentu menggunakan ruangan ini setiap harinya.

Jangan sampai aktivitas Anda di dalam kamar mandi terhambat dikarenakan ketidak tahuan Anda. Berikut ini ulasannya untuk Anda, selamat menyimak.

1. Bersihkan secara berkala

Salah satu syarat kamar mandi yang sehat diindikasikan dengan kebersihannya yang terjaga.

Jangan Anda biarkan jamur berkembang biak di dalam kamar mandi. Kamar mandi yang kotor karena tidak pernah dibersihkan akan memunculkan jamur yang bisa jadi akan mengganggu kenyamanan dan kesehatan Anda.

Bersihkan setiap sudut kamar mandi baik itu dinding, lantai, bak dan kloset secara berkala. Jangan biarkan kamar mandi Anda menjadi sarang kuman dan bakteri. Tak lupa juga segera singkirkan tempat bekas sampo dan sabun yang sudah tidak terpakai.

2. Aplikasikan storage

Peralatan mandi seperti sabun, shampo dan pasta gigi sebaiknya tidak Anda letakan pada tepian bak penampungan air di dalam kamar mandi.

Hal tersebut bertujuan untuk mencegah terjatuhnya barang-barang tersebut kedalam bak penampungan air, sehingga menyebabkan air di dalam bak menjadi cepat kotor dan keruh serta mencegah tepian bak terkontaminasi lelehan sabun dan sampo.

Gunakan storage sebagai media penyimpan barang-barang tersebut supaya rapi dan usahakan letakan di tempat yang tidak sulit untuk menjangkaunya.

Baca juga: Desain kamar mandi ideal

3. Seragamkan penggunaan wadah

tips kamar mandi sehat
tips kamar mandi sehat_wadah perlengkapan mandi – narmadi.com/properti

Ketika Anda menginginkan kesan yang ringkas dan serasi pada kamar mandi, Anda bisa menyamakan penggunaan wadah perlengkapan mandi Anda.

Contohnya seperti wadah sabun mandi cair dan cairan pencuci tangan. Penggunaan wadah yang seragam akan memudahkan Anda ketika menata barang-barang tersebut serta akan mengesankan bersih dan rapi pada kamar mandi Anda.

4. Atur penempatan kloset

Penempatan kloset yang baik adalah dekat dengan wastafel, karena akan memudahkan Anda untuk cuci tangan setelah menggunakan wastafel.

Jika kamar mandi Anda memiliki area kering dan basah yang menyatu dalam satu ruangan, ada baiknya Anda menjauhkan pintu dari shower dan bak mandi yang akan menyebabkan area tersebut licin.

5. Dinding berdesain unik

Desain kamar mandi sehat juga turut menjadi indikator sebuah kamar mandi baik atau tidak. Anda bisa mengupayakan menghias dinding kamar mandi dengan sentuhan unik.

Kenyamanan Anda di dalam kamar mandi akan bertambah dengan melihat tampilan dinding yang unik. Penggunaan cat yang berwarna-warni atau wallpaper serta artwork unik akan menghilangkan kesan suram dan monoton kamar mandi biasa Anda.

Jika Anda memiliki jiwa seni yang tinggi bolehlah Anda tuangkan pada dinding kamar mandi agar kesan personal muncul pada kamar mandi Anda.

Usahakan jika Anda memilih media cat untuk mendesain dinding kamar mandi pilihlah cat berbahan dasar minyak namun aman saat digunakan. Pemilihan ini bertujuan agar kamar mandi yang sering Anda gunakan tidak tercemar sehingga tetap sehat saat digunakan.

Baca: Desain Kamar Mandi Minimalis

6. Tempat sampah tertutup

Penggunaan tempat sampah berpenutup di dalam kamar mandi bertujuan agar sampah bekas sampo dan yang lainnya tidak mengotori kamar mandi, sehingga tidak mengesankan kamar mandi yang jorok dan berantakan.

Segera buang tempat sampah yang sudah penuh dan segera bersihkan untuk digunakan kembali.

Anda bisa menggunakan tempat sampah berpedal agar Anda tidak usah memegang tempat sampah ketika hendak membuang, sehingga tangan Anda tidak kotor.

Nah jika 6 kiat dan tips kamar mandi sehat di atas Anda aplikasikan, bukan mustahil kenyamanan penghuni semakin meningkat.

Semoga dengan beberapa kiat dan tips kamar mandi sehat yang mudah di atas dapat menjadikan kamar mandi yang sehat Anda miliki. Semoga bermanfaat (am.). -editted by RN23052019, 03/01/2022 by UN

Arif N

Menulis seputar hunian sejak tanggal 25 Mei 2016. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain rumah minimalis, interior, eksterior, landscape dan juga aquascape. Topik yang disukai adalah topik yang mengedepankan kenyamanan di sekitar rumah tinggal. Topik tulisannya seputar

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *