Desain Kamar Tidur Remaja Klasik yang Diminati

Istirahat yang berkualitas juga dapat dipengaruhi oleh desain kamar yang nyaman bagi penggunanya.

Apalagi, bagi kebanyakan remaja, selain untuk tidur aktivitas seperti belajar juga sering berada di kamar. Oleh karena itu, desain kamar tidur remaja klasik menjadi pilihan menarik untuk digunakan.

Seorang remaja pada umumnya sudah tidak mau lagi menggunakan desain kamar tidur yang terkesan kekanak-kanakan, mereka cenderung tertarik dengan desain elegan dan minimalis.

Berikut ini beberapa referensi yang dapat dicoba untuk merancang desain kamar tidur remaja klasik.

Rekomendasi Desain Kamar Tidur Remaja Klasik

Desain Kamar Tidur Remaja Klasik
Desain Kamar Tidur Remaja Klasik

Desain klasik menjadi pilihan untuk remaja saat ini karena dirasa lebih indah dan menambah nuansa estetik terutama untuk kamar tidur.

Jika Anda masih bingung konsep desain kamar tidur remaja klasik seperti apa yang akan dipakai, beberapa desain berikut ini mungkin bisa jadi inspirasi:

1. Desain Klasik Perabot Kayu

Saat ini perabotan berbahan dasar kayu tidak hanya digemari oleh orang tua saja, namun remaja banyak yang mulai menyukai desain kayu sebagai dekorasi kamar tidur.

Supaya desain klasiknya dapat terasa Anda dapat memadukannya menggunakan warna cat tembok berwarna hitam atau putih.

Remaja memang cenderung menyukai desain yang simple dan elegan, oleh karena itu cobalah untuk mengganti bagian lantai menggunakan kayu.

Lantai kayu memang menjadi pilihan yang cukup menarik karena menambah kesan klasik pada kamar tidur.

2. Desain Klasik Monokrom

Ide desain kamar tidur remaja klasik berikutnya yang bisa dicoba yaitu dengan menggunakan tema monokrom atau hitam putih.

Baik untuk remaja perempuan maupun laki-laki cocok dengan desain tersebut, tidak lupa tambahkan ornamen seperti meja belajar dari kayu, lemari dan kursi kayu.

3. Desain Klasik Penambahan Hiasan Dinding

Ide desain kamar tidur remaja klasik berikutnya bisa dengan menambahkan hiasan dinding. Supaya kamar Anda terlihat lebih klasik dan estetik, Anda bisa menambahkan beberapa hiasan dinding yang disesuaikan menurut selera.

Misalnya, pajangan foto tanaman dari pigura kayu atau gambar abstrak bagi remaja yang menyukai seni, tambahkan juga balok kayu dan masih banyak lagi.

Hiasan pada kamar tidur juga menambah keindahan serta kenyamanan saat berada di kamar, kamar tidak terasa tidak membosankan. Atur pola pencahayaan pada kamar tidur sehingga membuat kamar lebih nyaman dan terlihat klasik.

4. Desain Klasik Ranjang Gantung

Mungkin belum banyak yang tahu dengan desain kamar tidur remaja klasik model ranjang gantung. Bentuknya terlihat unik dan menarik sehingga layak untuk Anda miliki.

Ranjang gantung ini berbahan dasar kayu yang sangat kokoh, walaupun gantung ranjang ini memiliki tiang gantungan di bagian bawah kanan dan kiri ranjang.

Kebanyakan remaja menyukai ranjang gantung tersebut karena selain enak juga tidak memakan banyak tempat.

Semakin klasik ditambah beberapa hiasan pada sisi atas, kanan dan kiri ranjang gantung maka klasik khas remaja dapat terlihat dengan jelas saat memasuki kamar.

5. Klasik Gaya All White

Ide terakhir desain kamar tidur remaja klasik adalah dengan mengadopsi dominan warna putih. Warna putih menang identik dengan gaya klasik, untuk desain kamar remaja menggunakan gaya all white bisa menjadi pilihan.

Tidak lupa agar lebih bagus ditambah dengan pemilihan furniture yang sesuai, contohnya seperti flooring dan kusen dengan warna yang tidak mencolok.

Buatlah kamar senyaman mungkin dan usahakan untuk pilih warna putih gading atau tulang, penambahan warna lampu akan membuat kamar lebih nyaman digunakan.

Tips Menambahkan Kesan Klasik Pada Kamar Tidur

Kamar tidur sebagai tempat untuk mengistirahatkan diri dari segala aktifitas sudah seharusnya didesain dengan bentuk yang nyaman.

Tidak terkecuali dengan desain kamar tidur remaja klasik yang saat ini sedang digandrungi karena bentuknya yang minimalis serta nyaman untuk digunakan.

Supaya kesan klasik pada kamar tidur semakin menonjol maka ada banyak hal yang bisa dilakukan salah satunya penambahan furniture.

Jangan salah dalam memilih barang, meskipun perabotan yang dibeli sudah bergaya klasik tapi jika salah memilih warna, kesan klasik yang diharapkan tidak dapat Anda dapatkan.

Berikut ini beberapa barang atau peralatan yang dapat Anda beli untuk membuat desain kamar tidur remaja klasik semakin bagus:

1. Meja dan Kaca Rias

Memasuki usia remaja tentunya mulai mengenal make up dan merawat diri terutama bagi remaja putri.

Tidak heran jika penambahan meja rias dan kaca rias di kamar tidur sudah menjadi hal yang lumrah bahkan wajib ada di kamar tidur milik remaja.

Anda dapat menggunakan kaca rias dan meja terpisah atau jadi satu antara kaca serta mejanya, hal tersebut tidak menjadi masalah.

Namun, bentuk dari kaca rias yang dipilih sebaiknya oval ditambah ornamen ukiran kayu pada bagian pinggiran kaca, untuk warnanya dapat disesuaikan dengan cat dinding pada kamar.

Selain itu jika memungkinkan pilih meja rias yang mempunyai ukiran kayu unik ditambah dengan bentuk kaki meja yang melengkung akan membuat kamar tidur semakin klasik.

Ditambah lagi sesuaikan warna kursi dengan meja, jika ingin mudah sebaiknya Anda membeli set meja dan juga kursi rias daripada membelinya satu-satu.

2. Ranjang bed-Headboard

Hal yang akan membuat kamar tidur baik untuk remaja maupun orang tua terkesan klasik adalah ranjang yang digunakan.

Ranjang yang digunakan biasanya berukuran besar dan mempunyai headboard, tapi jika ingin minimalis bisa menggunakan ranjang ukuran sedang perhatikan warna yang disediakan agar selaras dengan tema kamar.

3. Sofa Berukuran Kecil

Kamar tidur remaja klasik dapat ditambah dengan sofa kecil, sofa tersebut dapat diletakkan di ujung ranjang atau meletakkannya secara terpisah.

Pilihan sofa yang berukuran panjang jika ingin diletakkan pada ujung ranjang, sesuaikan ukuran sofa dengan panjang ranjang.

Namun, jika ingin meletakkan sofa pada sudut terpisah dengan ranjang sebaiknya beli sofa dengan ukuran sedang dan nyaman digunakan.

Sebenarnya penambahan sofa seperti ini tidak wajib jika ruangan kamar kurang luas, tapi jika ruangan cukup luas Anda dapat mencobanya.

4. Lampu Gantung

Barang yang tidak kalah menarik untuk menambah kesan klasik atau anak muda jaman sekarang menyebutnya vintage adalah lampu gantung.

Lampu gantung dengan warna-warna hangat seperti kuning dan putih tulang dapat Anda pilih untuk mendekor dan menyulap kamar menjadi lebih indah.

5. Pajangan Unik

Ada banyak barang unik yang bisa dipilih sebagai hiasan di kamar tidur remaja klasik, misalnya buku-buku kuno, jam dinding lama, kamera tua dan lain sebagainya.

Mungkin jika barang-barang tersebut sudah dicari, Anda bisa menggunakan pigura kayu untuk meletakkan foto di dinding.

Pajangan unik lainnya yaitu tanaman hias yang bisa diletakkan dekat dengan jendela, ditambah pot-pot kecil sebagai pelengkap.

Hal ini supaya kamar terlihat hidup, rekomendasi tanaman hias yang mudah dirawat di dalam ruangan adalah kaktus karena tidak perlu banyak disiram.

Dekorasi rumah dengan desain klasik memang terkesan tua, tapi untuk sekarang justru tema klasik sedang menjamur dimana-mana karena keindahan dan kesannya yang damai.

Rekomendasi desain kamar tidur remaja klasik tersebut bisa dipilih supaya kamar semakin estetik dengan sentuhan barang dan warna-warna vintage.

Baca profil Dimulti Pool, Perusahaan kontraktor kolam renang yang melayani jasa perencanaan pembangunan kolam renang, jasa desain kolam renang, jasa renovasi kolam renang rumah pribadi, hotel, apartemen, villa, guess house dan kolam renang umum lainnya yang profesional dan bergaransi.

Rofik N

Being Content Writer Since 2017. Aktif menulis seputar properti dimulai tanggal 7 Februari 2018. Hobby menulis dan membaca. Bacaan seputar desain pada hunian. Topik yang disukai adalah topik seputar aplikasi dan kiat pembangunan rumah, desain, dan tata letak pada hunian.

Tinggalkan komentar

Biaya bangun Rumah Ukuran 8x12
Perkiraan Biaya Bangun Rumah Ukuran 8×12
Membangun Rumah dengan Biaya 20 Juta
Begini Bangun Rumah dengan Biaya 20 Juta
Biaya Bangun Rumah 2 Lantai 4x6
Estimasi Biaya Bangun Rumah 2 Lantai 4×6
biaya bangun rumah 2 lantai 5x7
Estimasi Biaya Bangun Rumah 2 Lantai 5×7
Desain Rumah 6x9 2 Kamar Tidur
Inspirasi Desain Rumah 6×9 2 Kamar Tidur
Desain Rumah Jepang Minimalis 2 Lantai
Desain Rumah Jepang Minimalis 2 Lantai, Eye Catching
Desain Rumah di Tanah Berundak
Inspirasi dan Tips Desain Rumah di Tanah Berundak
Desain Rumah 100 Meter 2 Lantai
Desain Rumah 100 Meter 2 Lantai, Mewah, Berkelas
desain interior minimalis
Desain Interior Minimalis di Setiap Ruangan
interior rumah type 36 2 kamar
Desain Interior Rumah Type 36 2 Kamar, Mewah dan Elegan
Desain Interior Rumah Type 36 2 Kamar
Kumpulan Desain Interior Rumah Type 36 2 Kamar
Interior Rumah Segitiga
Tips Memilih Interior Rumah Segitiga dan 6 Idenya
Cat Jotun untuk Ruang Tamu
Top 3 Warna Cat Jotun untuk Ruang Tamu
Cat Ruang Tamu yang Bagus
Inspirasi Cat Ruang Tamu yang Bagus
Desain Ruang Tamu Ukuran 2x1
Insight Desain Ruang Tamu Ukuran 2×1
Plafon PVC Ruang Tamu Minimalis
5 Plafon PVC Ruang Tamu Minimalis Terbaik
Lemari Pembatas Ruang Tamu dan Ruang Keluarga
Lemari Pembatas Ruang Tamu dan Ruang Keluarga
Warna Cat Ruang Keluarga yang Sejuk
Warna Cat Ruang Keluarga yang Sejuk
Pembatas Ruang Tamu dan Ruang Keluarga
Pembatas Ruang Tamu dan Ruang Keluarga
Desain Ruang Keluarga Minimalis Elegan
Desain Ruang Keluarga Minimalis Elegan
Wastafel Kamar Mandi Kecil
Wastafel Kamar Mandi Kecil: Solusi Ruang Terbatas
Desain Kamar Mandi Minimalis 2x3
12 Ide Desain Kamar Mandi Minimalis 2×3
Keramik Kamar Mandi Motif Batu
10 Inspirasi Keramik Kamar Mandi Motif Batu
ukuran kamar mandi ideal
Ukuran Kamar Mandi Ideal untuk Rumah Hunian